(Surabaya). Di ajang Fun Run yang diselenggarakan dalam rangka memperingati HUT ke-77 TNI AL Tahun 2022, pelari Batalyon Tank Amfibi 2 Marinir (Yontankfib 2 Mar) berhasil meraih medali di Koarmada II Ujung Surabaya. Minggu (11/09/2022).
Fun Run sejauh 7,7 KM yang diikuti oleh peserta dari TNI/Polri dan masyarakat umum, garis start dimulai dari Tugu Pahlawan dan finish di Lapangan Laut Jawa Kormada II. Pelari Yontankfib 2 Mar atas nama Pratu Mar Suyudi, Pratu Mar Wahyu, Pratu Mar Busro dan Prada Mar Rionaldo berhasil masuk dalam urutan 88 besar dan berhak mendapatkan medali. Sementara dari Keluarga Besar Marinir (KBM) Yontankfib 2 Mar, Revando Navy Satria Fradana putra dari Lettu Mar Erwan Muryanto juga berhasil meraih medali. Hal ini sesuai dengan implementasi dari Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono agar selalu membangun Sumber Daya Manusia (SDM) yang unggul dan profesional dalam prestasi di bidang olahraga.
Komandan Batalyon Tank Amfibi 2 Marinir Letkol Marinir M. Isarisnawan, S.H., M.Tr.Opsla., menyampaikan, ”Prestasi yang membanggakan prajurit Menkav 2 Mar, khususnya Yontankfib 2 Mar ini merupakan hasil dari jerih payah latihan para pelari, pelatih dan pembinaan satuan. Terlepas dari itu, kami mewakili seluruh prajurit Yontankfib 2 Mar selalu berikan apresiasi dan dukungan penuh kepada para prajurit yang tampil di segala kejuaraan atau perlombaan yang menjadi jalan untuk meraih prestasi,’’ tegas Komandan.