Jakarta, PW: Menindaklanjuti prioritas Kepala Staf Angkatan Laut (KASAL) Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M., tentang pembangunan sistem pembinaan kekuatan dan kesiapan Ops yang bersinergi dan mempunyai interoperabilitas tinggi, Batalyon Infanteri 2 Marinir laksanakan Latihan Tri Wulan III 2022 materi Cross Country atau yang lebih dikenal dengan lari lintas alam.
Latihan Cross Country ini dilaksanakan dengan jarak tempuh kurang lebih 10 Km dengan menyusuri jalan sepanjang rute ring luar Kesatrian Marinir Hartono Cilandak dengan berbagai medan yang menanjak, menurun, bebatuan, dan berbukit-bukit. Kamis (25/08/2022).
“Latihan ini merupakan salah satu sarana untuk meningkatkan daya tahan tubuh, seperti yang kita ketahui bahwa dengan latihan lari dapat membuat paru-paru bekerja lebih efektif, selain itu kegiatan tersebut juga merupakan dari rangkaian latihan TW III 2022 yang dilaksanakan oleh seluruh Prajurit Yonif 2 Marinir,” ujar Letda Marinir Fresly Albertus Situmorang selaku Perwira Pelaksana Latihan.
“Puji syukur seluruh Prajurit Yonif 2 Marinir dapat mencapai garis finish dalam keadaan baik dan aman, semoga dengan adanya kegiatan seperti ini dapat meningkatkan kekompakkan jiwa korsa seluruh Prajurit Pasopati,” tutupnya.