Tingkatkan Keimanan Dan Ketaqwaan, Prajurit Yonif 5 Marinir Peringati Tahun Baru Islam 1444 Hijriyah

(Surabaya) PW : Dalam rangka menindaklanjuti perintah harian Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono tentang meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada tuhan Yang Maha Esa sebagai landasan dalam pengabdian sebagai prajurit Jalasena, prajurit Batalyon Infanteri 5 Marinir melaksanakan peringatan Tahun Baru Islam 1444 H/2022 M di Masjid Nurul Bahr Kesatrian Marinir Soeroto II Ujung, Semampir, Surabaya, Jawa Timur. Rabu (24/08/2022).

Kegiatan yang diikuti oleh seluruh prajurit Yonif 5 Marinir tersebut dengan penceramah Serda Marinir Daris Anwar anggota Kompi Ghurango Yonif 5 Marinir dengan tema “Tahun Baru Islam 1444 H/2022 M Sebagai Momentum Memaknai Hidup Dengan Semangat Hijrah”.

Dalam ceramahnya, Serda Marinir Daris Anwar menyampaikan satu hal yang paling penting untuk segera dibenahi selagi masih diberi kesempatan hidup, apalagi diakhir zaman yang penuh dengan fitnah, saat ini seluruh manusia hidup diakhir zaman yang mana tidak sedikit orang-orang yang jauh dari ketakwaan kepada Allah SWT. Selagi masih diberi kesempatan hidup, sebaiknya setiap orang membenahi diri dan segera memperbaiki ketakwaannya kepada Allah SWT, agar dapat menduduki surganya Allah SWT.

“Dalam konteks kekinian, pengertian hijrah bukan lagi suatu perjalanan atau perpindahan dari satu tempat ke tempat lain, namun hijrah itu bagaimana kita berpindah menuju kehidupan yang sesuai dengan ajaran Islam”, jelas Serda Marinir Daris Anwar.

Pada kesempatan tersebut, Komandan Batalyon Infanteri 5 Marinir Letkol Marinir Supriyono, CTMP menyampaikan bahwa dengan memetik hikmah peringatan 1 Muharam 1444 Hijriyah, semoga seluruh prajurit selalu berupaya bekerja dengan sebaik-baiknya serta meningkatkan kinerja dengan dilandasi semangat dan tekad yang tulus dalam pengabdian kepada bangsa dan Negara.

Related posts