(Sidoarjo) PW : Dalam rangka menindaklanjuti perintah harian Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono tentang ketaqwaan kepad Tuhan Yang Maha Esa sebagai landasan dalam pengabdian sebagai Prajurit Jalasena yang memegang teguh nilai-nilai Sapta Marga, Sumpah Prajurit, dan Trisila TNI AL, prajurit Batalyon Infanteri 1 Marinir mengikuti Peringatan Tahun Baru Islam 1444 H/2022 M di Masjid Jannatin Brigif 2 Marinir, Gedangan, Sidoarjo, Jawa Timur. Rabu (24/08/2022).
Peringatan Tahun Baru Islam 1444 H/2022 M tahun 2022 kali ini diisi dengan ceramah agama oleh Letkol Laut (KH) Endang Juaeni, S.Ag dengan mengusung tema “Momentum Memaknai Hidup Dengan Semangat Hijrah”.
Dalam ceramahnya Letkol Laut (KH) Endang Juaeni, S.AG mengajak untuk menggunakan dan memanfaatkan sisa umur dengan baik, seperti manfaatkan waktu mudamu sebelum datang waktu tuamu, waktu sehatmu sebelum datang waktu sakitmu, masa kayamu sebelum datang masa kefakiranmu, masa luangmu sebelum datang masa sibukmu dan gunakan hidupmu sebelum datang kematianmu.
Komandan Batalyon Infanteri 1 Marinir Letkol Marinir Akhmad Kharis Mukhyiddin, S.A.P., M.Tr. Opsla berharap kepada seluruh prajurit Yonif 1 Marinir dapat merubah menjadi lebih baik dari pada hari kemarin dan dijadikan lebih beriman dan bertaqwa kepada Allah SWT, setelah peringatan Tahun Baru Islam 1444 H/2022 M.