Jakarta, PW: Komandan Brigade Infanteri 1 Marinir (Danbrigif 1 Mar) Kolonel Marinir Arief R.H. Anggorojati, S.E., M.M., CTMP. beserta Perwira Brigif 1 Marinir mengikuti pengarahan Komandan Korps Marinir (Dankormar) Mayjen TNI (Mar) Widodo Dwi Purwanto yang bertempat di Kesatrian Marinir Hartono, Cilandak, Jakarta Selatan, Selasa(23/08/22).
Pada pengarahan ini, dihadiri Wakil Komandan Korps Marinir (Wadan Kormar) Brigadir Jenderal TNI (Mar) Endi Supardi, S.E., M.M., M.Tr.Opsla., CHRMP., CRMP., Komandan Pasmar 1 (Danpasmar 1) Brigjen TNI (Mar) Hermanto, S.E., M.M., CSBA., beserta pejabat utama Korps Marinir dan di ikuti seluruh Perwira Menengah (Pamen) gabungan wilayah Jakarta.
Dalam arahannya, Komandan Korps Marinir menyampaikan bahwa para perwira sekalian agar meningkatkan nilai kesamaptaan demi mendukung tugas-tugas kedepan.
Disamping itu, lanjutnya, kesiapan tempur terdiri dari tiga elemen yaitu, kesiapan personel, kesiapan material tempur serta latihan yang berjenjang, bertingkat dan berlanjut. Oleh karena itu, diharapkan kepada tiap-tiap Komandan, mulai dari Komandan Kompi, Komandan Batalyon, Komandan Kolak harus memahami dan mengerti ketiga elemen tersebut.