Komandan Brigif 2 Marinir Lepas Peserta LPD Hanmars Prajurit Yonif 5 Marinir

(Situbondo) PW : Dalam rangka menindaklanjuti perintah harian Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono tentang pembangunan Sumber Daya Manusia unggul dan profesional serta tangguh dalam menghadapi segala ancaman, Komandan Brigif 2 Marinir Kolonel Marinir I Gede Edy Supryadi, M.Tr. Hanla., M.Tr(Han) melepas peserta Latihan Perorangan Dasar (LPD) TW.III tahun 2022 dengan materi Hanmars mendaki Gunung Argopura di Pos Lapor Baderan Desa Baderan, Sumbermalang, Situbondo, Jawa Timur. Senin (15/08/2022).

Pelepasan peserta Hanmars yang dihadiri Pasops Letkol Marinir Supriyadi, M.Tr.Hanla, Paslog Letkol Marinir Parison Renaldo Siregar, S.H., M.M., Pasintel Mayor Marinir Andreas Sony TT, M.Tr.Opsla, , tersebut prajurit Yonif 5 Marinir dibawah pimpinan Danyonif 5 Marinir Letkol Marinir Supriyono, CTMP akan mendaki ke puncak Gunung Argopuro dengan ketinggian 3088 mdpl.

Dalam arahannya, Komandan Brigif 2 Marinir menyampaikan bahwa, kegiatan LPD Hanmars yang dilaksanakan oleh prajurit Yonif 5 Marinir tersebut bertujuan untuk memelihara ketahanan fisik dan jiwa korsa prajurit, selain itu juga merupakan bagian dari pembinaan jasmani militer (Binjasmil) Korps Marinir TNI AL.

Kolonel Marinir I Gede Edy Supryadi, M.Tr. Hanla., M.Tr(Han) juga menyampaikan bahwa selain dari Binjasmil, LPD Hanmars merupakan salah satu bentuk latihan olah keprajuritan dengan cara berjalan kaki menempuh jarak tertentu dan melewati berbagai macam kontur medan di rute yang telah ditetapkan dengan tujuan untuk menempa dan memelihara kondisi fisik prajurit.

Diakhir arahan kepada prajuritnya yang akan melaksanakan Hanmars, Komandan Brigif 2 Marinir berpesan agar selama melaksanakan kegiatan mengutamakan faktor keselamatan dan keamanan baik personel maupun material.

Sementara itu, Danyonif 5 Marinir Letkol Marinir Supriyono, CTMP, yang memimpin langsung Hanmars menyampaikan bahwa selain melaksanakan Hanmars, prajuritnya juga membagikan sembako kepada masyarakat yang dilalui. Sesampainya di finish pada tanggal 17 Agustus 2022, tepatnya di puncak Gunung Argopuro, prajurit Yonif 5 Marinir akan melaksanakan upacara peringatan Hari Kemerdekaan RI ke 77 dengan mengibarkan Bendera Merah Putih.

Related posts