Cegah Penyebaran Covid-19, Bhabinkamtibmas Food Estate Melaksanakan Pembagian Masker Kepada Warga Desa Binaannya

Pulang Pisau – Masih dalam upaya mencegah penyebaran virus covid-19 yang masih merebak, Bripda Ryan Oktaviandi Bhabinkamtibmas Food Estate desa Gadabung, Polsek Pandih Batu, Polres Pulang Pisau, Polda Kalteng, melaksanakan pembagian masker gratis kepada masyarakat di sekitaran daerah program Food Estate, Kamis (04/08/2022) pagi.

Sasaran Pelaksanaan Kegiatan ini adalah masyarakat pengguna di sekitaran program Food Estate yaitu di penggilingan padi, jalan poros desa Gadabung dan di sekitaran pekarangan rumah.

Kegiatan ini merupakan upaya Pencegahan dan pengendalian covid-19 di Kecamatan Pandih Batu mengingat adanya penambahan terkonfirmasi covid-19 di daerah Kalimantan Tengah, kegiatan ini akan terus kami tingkatkan ” ucap Kapolres Pulang Pisau AKBP Kurniawan Hartono, S.I.K., melalui Kasat Binmas Polres Pulang Pisau Iptu Ujang Kustarman.

Kami berharap dengan adanya pembagian masker secara serentak dan himbauan pencegahan covid-19, Masyarakat akan tertib dan benar benar mengikuti protokol kesehatan, edukasi kami juga terus akan dilaksanakan sehingga masyarakat benar-benar mengerti dan paham tentang Protokol Kesehatan” tutup Iptu Ujang Kustarman.

Related posts