Pengarahan Komandan Pasmar 2 Kepada Prajurit Dan Jalasenastri Menkav 2 Marinir.

(Surabaya) PW : Komandan Pasmar 2 Brigjen TNI (Mar) Suherlan di dampingi Ketua Korcab Pasmar 2 Gabungan Jalasenastri Korps Marinir Ny. Uni Suherlan melaksanakan olahraga bersama dengan prajurit dan Jalasenastri Menkav 2 Marinir, di lapangan apel Menkav 2 Mar Semarung Ujung Surabaya. Selasa (02/08/2022).

Kegiatan diawali dengan senam kebugaran jasmani (SKJ) 88 dilapangan apel Kesatrian Marinir Soepraptono, dilanjutkan dengan jalan sehat keliling Kesatrian, dan melaksanakan penaburan benih ikan dan panananman pohon kelapa, penyerahan doorprize dan tali asih kepada anak prajurit yang berkebutuhan khusus dilanjutkan dengan pengarahan.

Komandan Pasmar 2 mengawali arahannya dengan menyampaikan rasa bahagia dan bangga, menjadi bagian yang tidak terpisahkan, dapat hadir dan berkumpul bersama keluarga besar Menkav 2 Mar, ini merupakan takdir Tuhan Yang Maha Esa, yang harus kita syukuri dan semoga menjadi amal ibadah bagi kita semua.

Kepada Ibu-ibu Jalasenastri, Komandan Pasmar 2 mengatakan bahwa fungsi dari kegiatan Jalasenastri adalah pembinaan keluarga, mendukung tugas suami dalam melaksanakan kedinasan, juga melaksanakan kunjungan sosial keluarga Prajurit.

Jangan pernah menuntut lebih kepada suami, karena suami yang baik akan bertanggung jawab terhadap keluarga. Jadilah kebanggaan orang tua, Tuhan selalu memberikan yang terbaik. Bina keluarga, arahkan anak kita kepada hal-hal yang baik dengan disertai pondasi agama yang kuat, jaga keharmonisan rumah tangga, bersyukur, berikhtiar jangan lupa berdoa, urusan rezeki sudah ada yang mengatur.

Di akhir arahannya Komandan Pasmar 2 meminta kepada seluruh keluarga besar Menkav 2 Mar agar tabah, sabar tidak mudah menyerah dalam menghadapi kehidupan dan semoga anak anak kita menjadi sholeh sholehah berbakti kepada orangtua serta menjadi anak yang sukses amiin. Mudah mudahan kita semua menjadi keluarga yang sakinah mawadah warahmah.

Related posts