Ciamis, – PW. Pada gelaran HUT Hari Krida Pertanian (HKP) ke – 50, Tahun 2022 Karang Taruna Kecamatan Cikoneng ikut serta memeriahkan dengan mendirikan stand karang taruna. Dalam kegiatan tersebut, Karang Taruna menekankan pada penguatan gagasan pemuda dalam ketahanan pangan. tidak banyak produk pertanian yang di pamerkan, tetapi Stand Karang Taruna di desain sebagai tempat berkumpul dan diskusi.
Kegiatan HUT HKP digelar di 5 lokasi eks kewedanaan di Ciamis.Salahsatunya di Desa Margaluyu Kecamatan Cikoneng yang menjadi tuan rumah untuk 8 Kecamatan eks kewedanaan Ciamis.
Adapun kegiatan HUT HKP tahun 2022 diselenggarakan selama 3 hari mulai tanggl 6 sampai 8 juni 2021.
Kegiatan HUT HKP juga merupakan bagian dari rangkaian kirab pataka hari jadi Ciamis yang ke 380. Dalam kegiatan tersebut diisi dengan berbagai jenis perlombaan juga pameran pertanian yang di ikuti oleh Desa di Kecamatan Cikoneng serta 8 kecamatan eks kewedanaan Ciamis, kegiatan ini juga diikuti oleh berbagai instansi dan organisasi hingga Karang Taruna.
Demikian disampaikan Subas sebagai Ketua Karang Taruna Kecamatan Cikoneng saat diwawancarai media Cyberbhayangkara.Com di Stand KTNA Karang Taruna Cikoneng, Rabu (8/5/2022).
Ia menuturkan, bahwa pertanian merupakan salahsatu potensi di wilayah Kecamatan Cikoneng yang harus dijaga dan terus dikembangkan, salahsatu caranya adalah dengan mendorong pemuda untuk terlibat secara langsung dalam sektor pertanian.
Banyak hal yang bisa pemuda lakukan, diantaranya melalui kegiatan HKP ini, karang taruna menggelar stand untuk mendiskusikan tentang pertanian dan merintis terbentuknya Taruna Tani di Kecamatan Cikoneng. Hal ini sejalan dengan misi Karang Taruna Cikoneng yaitu menjadikan Karang Taruna sebagai wadah kolaborasi potensi pemuda.
“Kegiatan ini merupakan permulaan bagi kami, mulai dari pendataan pemuda yang aktif di sektor pertanian, kemudian menggelar diskusi diskusi kecil. Harapannya Pemuda yang aktif di sektor pertanian bisa bersatu dalam wadah taruna tani yang berkolaborasi dengan karang taruna,” tukasnya.
Sementara salahsatu petani muda, Aos Firdaos menyampaikan pentingnya Karang Taruna untuk mewadahi potensi pemuda dalam bidang pertanian, sebagai upaya agar para pemuda mau terjun mengurusi bidang pertanian.
Dalam kesempatan tersebut, Aos Firdaos yang juga pengurus Karang Taruna ikut memamerkan produk minuman Pletok yang merupakan produk olahannya sendiri di stand karang taruna.
“Minuman Pletok merupakan olahan rempah rempah yang kami racik sendiri,” ujar Aos.
Aos berharap kepada pa Bupati kegiatan seperti ini harus terus dipelihara dan dilaksanakan dan bukan hanya saja pada momen hari Jadi Ciamis saja karena dengan kegiatan tersebut akan terlihat potensi di daerah atas perkembangan di daerahnya baik dari bidang Ekonomi,sektor Pertanian,Peternakan juga Perdagangan dan yang lainnya,” tandasnya.
Dalam akhir wawancara baik dengan Subas sebagai Ketua Karang Taruna maupun Aos Firdaos sebagai Petani Muda mengucapkan Selamat Hari Jadi Kabupaten Ciamis yang ke 380 th Galuh Nanjeur Ciamis Tanggguh.
F4I