Upacara Peringatan Hari jadi Yonzeni 2 Marinir Ke-61 Special Ramadhan.

(Surabaya) PW : Prajurit petarung Yudha Karya Dharma melaksanakan upacara HUT Batalyon Zeni 2 Marinir yang ke-61 dengan sederhana dan penuh semangat di Lapangan Apel Mako Yonzeni 2 Marinir Kesatrian Marinir Soetedi Senaputra, Karangpilang, Surabaya, Jawa Timur. Rabu (27/04/2022).

Peringatan HUT kali ini terasa spesial dan berbeda dari tahun-tahun sebelumnya, pasalnya dilaksanakan pada bulan Ramadhan dan baru kali ini Upacara HUT Yonzeni 2 Marinir dilaksanakan di depan Mako Batalyon dengan latar belakang Benteng Iconic 9 Kemampuan Dasar Prajurit Zeni yang baru selesai dibangun beberapa waktu yang lalu oleh para prajurit Yonzeni 2 Marinir.

Upacara yang dipimpin oleh Komandan Upacara Lettu Marinir Ricky Setya Darmawan S.Tr.Han, yang sehari-hari menjabat sebagai Wadanki Zipur A dengan Inspektur Upacara Komandan Batalyon Zeni 2 Marinir ( Danyon Zeni 2 Mar ) Letkol Marinir Eko Puji S, M.M., S.H., M.Tr.Opsla.,

Dengan penuh semangat yang membara para prajurit petarung Batalyon Zeni 2 Marinir melaksanakan yel-yel yang menandai dimulainya upacara tersebut dilanjutkan dengan menyanyikan lagu Mars Resimen Bantuan Tempur 2 Marinir dan penghormatan pasukan.

Dalam amanatnya Danyonzeni 2 Marinir mengucapkan “Selamat ulang tahun ke-61 Batalyon Zeni 2 Marinir Mengabdi Dengan Sepenuh Hati Karya Terbaik Untuk Negeri” dan terimakasih yang sebesar-besarnya atas semangat, dedikasi dan profesionalitasnya dalam melaksanakan setiap tugas yang telah dipercayakan Rakyat, Bangsa dan Negara.

Lebih lanjut Danyonzeni 2 Marinir mengatakan bahwa tantangan kedepan akan semakin komplek dan dinamis oleh karena itu para prajurit harus mampu bahu membahu dan bersinergi dengan berbagai komponen bangsa sehingga mampu mengatasinya melalui upaya-upaya pembinaan kemampuan dan kekuatan dalam mewujudkan postur prajurit Batalyon Zeni 2 Marinir yang Handal.

Mengakhiri rangkaian upacara dilaksanakan penyerahan hadiah kepada pemenang lomba antar kompi diantaranya lomba Tenis Lapangan, Panahan, Exstrime Mini Triathlon, Cross Mini Bike dan Sepak Bola dengan hasil juara umum diraih oleh Kompi Markas. Selama kegiatan berlangsung tetap melaksanakan protokol kesehatan secara ketat untuk mencegah penyebaran Covid 19.

Related posts