Tinjau Stasiun Pasar Senen, Kapolri Imbau Warga Mudik Sebelum Tanggal 28 April

Jakarta – PW: Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo meninjau Stasiun Pasar Senen, Jakarta Pusat, dalam rangka mengecek kesiapan pelaksanaan pengamanan arus mudik Hari Raya Idul Fitri atau Lebaran tahun 2022. “Baru saja kita melaksanakan kunjungan untuk mengecek bagaimana kesiapan dari moda transportasi kereta api di Stasiun Pasar Senen dalam rangka memberikan pelayanan terhadap masyarakat khususnya terkait kesiapan dalam menghadapi arus mudik,” kata Sigit usai meninjau Stasiun Pasar Senen, Jakarta Pusat, Rabu (20/4/2022). Dalam kesempatan itu, Sigit juga mensosialisasikan imbauan Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk melakukan mudik lebih awal atau sebelum…

Baca Selengkapnya

53 Ahli Waris Pahlawan KRI Nanggala-402 Resmi Menempati Perumahan Khusus Dari Negara

Jakarta, PW: Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono mendampingi Menteri Pertahanan Republik Indonesia (Menhan RI) Prabowo Subianto resmi menyerahkan secara simbolis kunci dan sertifikat Perumahan Khusus (Rusus) kepada 53 ahli waris Pahlawan KRI Nanggala-402. Dengan kata lain, keluarga para Pahlawan Nanggala berhak menempati perumahan tersebut yang merupakan pemberian dari negara melalui Instruksi Presiden RI Ir. H. Joko Widodo. Rabu (20/04). Perumahan khusus yang berlokasi di Kecamatan Candi, Kabupaten Sidoarjo Jawa Timur ini dibangun di atas lahan seluas kurang lebih 2 Hektar, dengan jumlah rumah sebanyak 53 unit…

Baca Selengkapnya

Kebakaran Kantor Bupati Hal-Sel, Diduga Kosleting Arus Listrik

Hal-Sel, PW: Kebakaran hebat melanda kantor Bupati Kabupaten Halmahera Selatan, Provinsi Maluku Utara, Kebakaran ini terjadi sekitar pukul 19.30 WIT. Menurut pantauan media ini, Setelah 30 menit kebakaran berlangsung barulah Pemadam Kebakaran datang dan langsung bergegas memadamkan api yang menjalar ke sudut kantor Bupati. Terpantau juga sejumlah perangkat daerah atau staf di setda Kantor Bupati mengamankan berkas-berkas penting dari dalam kantor Bupati yang belum tersentuh Api. Hingga saat ini usaha Damkar masih berlangsung memadamkan api yang sedang berlangsung. Saat berita ini tayangkan belum mengetahui Sebabnya kebakaran, namun di duga ada…

Baca Selengkapnya

Komandan Brigif 2 Marinir Tinjau Pelaksanaan Latihan Perorangan Kesenjataan Di Grati

(Pasuruan) PW : Dalam rangka menindaklanjuti Perintah Harian Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono tentang pembangunan Sumber Daya Manusia unggul dan profesional serta tangguh dalam menghadapi segala ancaman, Komandan Brigif 2 Marinir Kolonel Marinir Rudi Harto Marpaung meninjau Latihan Perorangan Kesenjataan (LPK) Brigif 2 Marinir TWI Ta. 2022 di Pusat Latihan Pertempuran (Puslatpurmar) 3 Grati, Pasuruan, Jawa Timur. Rabu (20/04/2022). Komandan Brigif 2 Marinir menyampaikan bahwa kegiatan tersebut dilaksanakan untuk meningkatkan kemampuan dan naluri bertempur prajurit Brigif 2 Marinir dengan melaksanakan taktik serangan, menyusun taktik, bermanuver, berbanjar…

Baca Selengkapnya

Jelang Berbuka Puasa, Anggota Koramil 1508-04/Malifut Bersama Persit Berbagi Takjil

Halut PW. Anggota Koramil 1508-04/Malifut bersama Persit seakan tak mensia-siakan moment jelang berbuka. Seperti halnya sore ini, membagikan takjil kepada warga yang melintas di depan Koramil 1508-05/Malifut Kecamatan Malifut Kabupaten Halmahera Utara, Rabu (20/04/2022). Plh. Danramil 1508-04/Malifut Kapten Inf Indri Kuswanto saat di konfirmasi mengatakan, di Bulan Ramadan yang penuh berkah ini anggota Koramil Malifut beserta Persit membagikan takjil gratis kepada masyarakat. “Pembagian takjil dimaksudkan untuk membangun semangat dan motivasi saling berbagi kepada sesama yang sedang menjalankan ibadah puasa,” ungkapnya. Danramil mengatakan selain memperbanyak ibadah, bulan suci Ramadhan juga momentum…

Baca Selengkapnya

Rakor lintas sektoral digelar bahas pengamanan idul Fitri

AMBON PW. Danrem 151/Binaiya Brigjen TNI Maulana Ridwan, S.H., M.H., menghadiri Rapat Koordinasi (Rakor) lintas sektoral bersama Pemerintah Daerah, Polri, TNI dan Instansi terkait lainnya mengenai persiapan penyelenggaraan pengamanan Hari Raya Idul Fitri 1443 Hijriah, Tahun 2022. Rakor yang dihadiri Wakil Gubernur Maluku, Kasdam XVI/Pattimura, Wakapolda Maluku, Danlantamal IX/Ambon, Danrem 151/Binaiya, Danlanud Pattimura, Kepala Basarnas Ambon, Kakanwil Kemenag Maluku dan stakeholder lainnya ini berlangsung di Mapolda Maluku, Rabu (20/4/2022). Dalam rapat tersebut Danrem 151/Binaiya Brigjen TNI Maulana Ridwan, S.H., M.H., menegaskan bahwa Kami ( korem) akan siap membantu dan mendukung…

Baca Selengkapnya

Babinsa Koramil 1001-05/Lampihong Dampingi Nakes Puskesmas Lakukan Vaksin

Balangan-PW:Bintara Pembina Desa (Babinsa) 1001-05/Lampihong melaksanakan pendampingan vaksinasi di puskesmas Kecamatan Lampihong.Rabu(20/4), untuk menciptakan herd immunity secara maksimal di saat bulan puasa. Sebelumnya dilakukan screening kepada peserta vaksin untuk memastikan kondisi kesehatannya sebelum menerima suntikan vaksin,setelah dinyatakan aman barulah dapat diberikan vaksin. Danramil Lampihong Kapten Inf Ahdi Sahputra mengatakan dalam kegiatan vaksinasi Babinsa melaksanakan pemantauan dan pengawasan untuk memastikan pelaksanaan vaksinasi berjalan dengan aman. “Babinsa akan terus membantu dalam pendampingan pelaksanaan kegiatan vaksinasi meski di bulan puasa, agar masyarakat mendapatkan kekebalan tubuh,” ujarnya. Dia berharap warga masyarakat tidak usah takut…

Baca Selengkapnya

Peduli Sesama, Kodim 1008/Tbg dan Persit KCK Cabang XXXI Berbagi Takjil

TABALONG-PW:Menjelang berbuka puasa, Komandan Kodim 1008/Tabalong Letkol Inf Dhuwi Hendradjaja S.Sos., M.I.Pol dan Ketua Persit Kartika Chandra Kirana cabang XXXI Dim 1008 Ny. Dhevi Dhuwi Hendradjaja membagikan takjil terhadap penguna jalan. Pembagian takjil dilakukan bersama-sama pengurus Persit dalam rangka berbagi di bulan Suci Ramadhan. Tepatnya di depan Makodim 1008/Tabalong Jalan Jaksa Agung Soeprapto Kecamatan Tanjung dan Simpang tiga belimbing Jalan PHM. Noor. Kecamatan Murung Pudak. Ini merupakan kali kedua, sebelumnya Persit Kartika Chandra Kirana  Cabang XXXI bersama Bhayangkari juga sempat turun ke jalan membagikan takjil dalam rangka jumat berbagi pada…

Baca Selengkapnya

Safari Percepatan Vaksin, Dandim 1008/Tbg Ajak Tingkatkan Vaksinasi Dosis Kedua

TABALONG-PW:Dandim 1008/Tabalong, Lektol Inf Dhuwi Hendradjaja meminta menyegarakan target dosis kedua bisa mencapai 70 persen di Kecamatan Muara Uya, Kabupaten Tabalong. Selasa (19/4). Menurutnya peningkatan dosis kedua ke angka 70 persen sangat mempengaruhi indikasi tercapainya Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) di Tabalong turun ke level 1. Untuk meningkatkan capaian tersebut, masyarakat bisa menggugah saudara terdekat ataupun keluarga yang telah bervaksin dosis pertama untuk secapatnya melanjutkan vaksin dosis kedua. Oleh karena itu hal ini menjadi atensi kita bersama bukan hanya Bupati dan Forkopimda juga termasuk atensi Forkopimca dan aparat daerah di…

Baca Selengkapnya

Taruna AAL Korps Marinir Bersama Prajurit Brigif 2 Marinir Laksanakan Latihan Di Grati. Pasuruan

(Pasuruan), PW: Dalam rangka menindaklanjuti Perintah Harian Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono tentang pembangunan Sumber Daya Manusia unggul dan profesional serta tangguh dalam menghadapi segala ancaman, Taruna AAL Tingkat IV Angkatan 67 Korps Marinir bersama prajurit Brigif 2 Marinir melaksanakan Latihan Perorangan Kesenjataan (LPK) Brigif 2 Marinir TWI TA. 2022 di Pusat Latihan Pertempuran (Puslatpurmar) 3 Grati, Pasuruan, Jawa Timur. Rabu (20/04/2022). Kegiatan tersebut dilaksanakan untuk meningkatkan kemampuan dan naluri bertempur Taruna AAL Tingkat IV Angkatan 67 Korps Marinir dan prajurit Brigif 2 Marinir dengan melaksanakan…

Baca Selengkapnya