Pelatihan Operator Sakti di Jajaran Pasmar 1

Jakarta, PW: Untuk meningkatkan kualitas kinerja pengawak keuangan, Pasmar 1 dalam hal ini Staf Akun bersama Srena Pasmar 1 menyelenggarakan Pelatihan Operator Aplikasi SAKTI jajaran satker Pasmar 1 di Mako Pasmar 1, Kesatrian Marinir Baroto Sardadi, Marunda, Jakarta Utara, Kamis (14/4/2022).

SAKTI adalah singkatan dari Sistem Aplikasi Keuangan Tingkat Instansi. Aplikasi ini digunakan sebagai sarana bagi satker dalam mendukung implementasi Sistem Perbendaharaan dan Anggaran Negara (SPAN) untuk pengelolaan keuangan, yang meliputi tahapan perencanaan hingga pertanggungjawaban anggaran, pelatihan ini diikuti oleh 23 calon pengawak Aplikasi SAKTI  satuan kerja di lingkungan  Pasmar 1.

Aplikasi SAKTI merupakan penggabungan dari seluruh aplikasi yang ada saat ini mulai dari perencanaan, logistik dan keuangan menjadi satu aplikasi yang terintegrasi.Pelatihan ini adalah inisiatif dari Staf Akun dan Srena Pasmar1 untuk memastikan kesiapan satker – satker di jajaran Pasmar 1 dalam menghadapi pelaksanaan aplikasi SAKTI yang mulai berlaku pada tahun 2022 yang outputnya adalah laporan keuangan  Pasmar 1 yang akuntable, selain itu kegiatan ini juga untuk menindak lanjuti program prioritas Kepala Staf TNI Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M., untuk membentuk Sumber Daya Manusia (SDM) TNI AL yang unggul.Kemajuan teknologi sudah menjadi keharusan untuk terwujudnya pengelolaan keuangan yang akuntable serta terintegrasi dengan teknologi modern.

Aplikasi SAKTI yang akan berlaku mulai tahun 2022 secara full modul adalah jawaban sekaligus tantangan yang harus dihadapi seluruh jajaran keuangan Kementerian dan Lembaga, termasuk jajaran Pasmar 1.

Related posts