(Surabaya),PW: Dalam rangka menindaklanjuti Perintah Harian Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono tentang membangun sumber daya manusia unggul dan profesional serta tangguh dalam menghadapi segala ancaman, prajurit Batalyon Kesehatan 2 Marinir (Yonkes 2 Marinir) melaksanakan Upacara Kenaikan Pangkat Periode 01 April 2022 di lapangan Cobra Yonkes 2 Marinir, Karangpilang, Surabaya. Jumat (08/04/2022).
Sebanyak 26 Prajurit terbaik Yonkes 2 Marinir resmi menyandang pangkat baru terhitung mulai tanggal 01 April 2022 yang ditandai dengan prosesi upacara kenaikan pangkat dan ucapan selamat, 26 Prajurit yang naik pangkat terdiri dari Perwira 2, Bintara 13, Tamtama 10 dan penghargaan dari Bintara ke Perwira 1, kegiatan setelah upacara di lanjutkan buka puasa dan sholat Magrib bersama keluarga besar Yonkes 2 Marinir beserta ibu – ibu Jalasenastri istri prajurit yang naik pangkat. Tujuan dari kegiatan ini adalah guna untuk memupuk rasa kebersamaan keluarga besar.
Dalam amanatnya Danyonkes 2 Marinir Letkol Laut (K) dr. Satrio Sugiharto Machfudi menyampaikan bahwa dalam kehidupan militer kenaikan pangkat merupakan suatu kehormatan yang patut disyukuri, karena kenaikan pangkat diberikan kepada setiap prajurit TNI yang mampu menunjukkan prestasi, dedikasi, loyalitas dan pengabdian yang tinggi sesuai dengan tugas yang diembannya, selain itu kenaikan pangkat juga merupakan kesejahteraan bagi setiap prajurit.
“Selamat atas kenaikan pangkat satu tingkat lebih tinggi kepada prajurit Yonkes 2 Marinir, semoga dengan kenaikan pangkat tersebut dapat dijadikan pemicu untuk kinerja yang lebih baik.” Tegasnya.