(Sidoarjo), PW: Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke-59 Brigif 2 Marinir tahun 2022, supporter “Buaya Petarung” Batalyon Infanteri 1 Marinir turut memeriahkan pada lomba lari estafet di lapangan Apel Brigif 2 Marinir Gedangan, Sidoarjo, Jawa Timur. Kamis (20/01/2022).
Selain para atlet yang berlaga dalam lari estafet, kemenangan yang diraih tidak lepas dari dukungan dari para Supporter prajurit Buaya Petarung yang memberikan dukungan serta semangat kepada atlet yang berjuang membawa nama kebanggaan “Ksatria Terhormat” Yonif 1 Marinir, penampilan yang kreatif dan berbagai atribut yang dipakai, mulai dari coretan-coretan dengan menggunakan cat air dan perlengkapan alat musik lainnya dengan lagu-lagu serta yel-yel menambah semangat tim “Buaya Petarung” dalam bertanding
Komandan Batalyon Infanteri 1 Marinir Letkol Marinir Akhmad Kharis Mukhyiddin, S.A.P., M.Tr. Opsla menyampaikan rasa bangga atas keheroikan yang diciptakan supporter “Buaya Petarung” Yonif 1 Marinir dan mengucapkan banyak terima kasih kepada seluruh supporter yang telah memberikan dukungan penuh dalam pertandingan dari awal hingga akhirnya lomba, sehingga para atlet yang mengikuti lomba lari estafet mendapatkan kemenangan, ini semua tak lepas dari dukungan dan doa seluruh keluarga besar Batalyon Infanteri 1 Marinir.
“Dukungan rekan-rekan seporter kita telah menambah semangat “Ksatria Terhormat” Yonif 1 Marinir dalam mengibarkan bendera kejayaan Batalyon Infanteri 1 Marinir,” tegasnya.