(Sidoarjo), PW: Kompi Kolone Senapan Brigif 2 Marinir dan Tari Kolosal Jalesveva Jayamahe turut memeriahkan peringatan Hari Ulang Tahun ke-59 Brigif 2 Marinir di Kesatrian Marinir R. Suhadi Gedangan, Sidoarjo, Jawa Timur. Kamis (20/01/2022).
Kolone senapan merupakan kegiatan keterampilan prajurit untuk melaksanakan demontrasi keterampilan dalam olah gerak yang menunjukkan kekompakan, kemampuan dan keindahan dari tiap gerakan yang dilaksanakan dalam satuan kelompok regu maupun peleton. Dalam pelaksanaan kolone senapan juga akan melatih kedisiplinan dan rasa percaya diri serta kekompakan bagi proses pembinaan Prajurit.
Prajurit yang tergabung dalam Kompi Kolone Senapan Brigif 2 Marinir mampu memainkan Gerakan-gerakan PBB yang dikombinasikan dengan membawa senapan jenis SS1 dengan sangat baik. Gerakan yang atraktif dan kreatif tersebut seperti, memutar-mutarkan senjata, melempar kemudian menangkap kembali sambil berbaris hingga terlihat sebuah kekompakan, diakhiri dengan satu kali tembakan yang membuat para penonton terpukau.
Sedangkan tarian Kolosal Jalesveva Jayamahe adalah tarian yang menggambarkan semangat yang membara yang ditunjukkan oleh prajurit Korps Marinir TNI AL pada umumnya dan Brigif 2 Marinir pada khususnya dalam melaksanakan tugas dan kekompakan Satuan untuk meraih kejayaan TNI AL.
Komandan Brigif 2 Marinir Kolonel Marinir Rudi Harto Marpaung menyampaikan bahwa Kolone senapan dan tarian Jalesveva Jayamahe sama-sama menggambarkan kekuatan, kekompakan dan semangat yang membara dalam melaksanakan tugas dari Satuan atas.