Ternate, PW: TNI Manunggal dengan Rakyat adalah semboyan yang cocok, sebagai contoh kegiatan kerja bakti pembersihan selokan air antara Babinsa Serda Nur wakid Koramil 1501-02/Pulau Hiri Kodim 1501/Ternate bersama warga binaanya di Kelurahan Tadenas Kecamatan Pulau Moti Kota Ternate. Sabtu (15/01/2022).
Pembersihan selokan air dilakukan oleh Babinsa dan warga sekitar dimana di fokuskan kepada pembersihan tanah dan air yang menyumbat selokan air. Dikhawatirkan pada musim hujan air akan meluap dan menyebabkan banjir.
Serda Nur Wakid di sela – sela kegiatan menyampaikan Babinsa akan selalu membantu warga binaanya dalam berbagai bidang. Terlebih kerja bakti yang dilaksanakan untuk kepentingan masyarakat umum. ” Kita berharap dengan adanya kerja bakti bisa menyambung tali silaturahmi dan rasa kekeluargaan dalam lingkungan kelurahan ini ” Harap Babinsa.
Bapak Wahyu salah satu warga Kelurahan Tadenas sangat berterima kasih kepada Babinsa yang selama ini selalu membantu warga dalam berbagai kegiatan terutama kerja bakti pembersihan selokan sehingga warga menjadi antusias dalam kegiatan tersebut..@/red