(Surabaya) PW : Prajurit Batalyon Infanteri 1 Marinir telah berhasil meraih nilai tertinggi dalam lomba menembak pistol dan laras panjang dalam rangka lomba Kemampuan Tingkat Peleton pada peringatan Hari Ulang Tahun ke-59 Brigif 2 Marinir tahun 2022 di Lapangan Tembak Internasional FX. Soepramono Karangpilang, Surabaya, Jawa Timur. Rabu (12/01/2022).
Perlombaan tersebut diikuti perwakilan dari masing-masing Satlak Jajaran Brigif 2 Marinir, kegiatan yang diawali dengan pembagian gelombang menembak pistol dan laras Panjang, pelaksanaan menembak pistol dari jarak 25 Meter dengan terlebih dahulu berlari menggunakan perlengkapan pack seberat 10 kg, lengkap dengan kopelrim sangkur, tas magazen, suspender dan helm tempur. Menembak dengan sikap berdiri menggunakan teknik slow fire dengan waktu 3 menit dan sikap duduk menggunakan teknik rapid fire dengan waktu 65 detik.
Kemudian menembak laras panjang dari jarak 400 Meter terlebih dahulu berlari ke jarak 300 Meter dengan sikap tiarap, dilanjutkan sikap duduk di jarak 200 Meter dan berdiri di jarak 100 Meter. Pada perlombaan menembak tersebut Yonif 1 Marinir berhasil menjadi juara pertama dengan total nilai 2054, juara kedua diraih oleh Yonif 3 Marinir dengan nilai 2025 dan juara ke tiga diduduki oleh Yonif 5 dengan nilai 1995.
Komandan Batalyon Infanteri 1 Marinir Letkol Marinir Akhmad Karis Mukhyiddin, S.A.P., M.Tr. Opsla menyampaikan bahwa apa yang diraih oleh prajuritnya adalah hasil dari jerih payah selama melaksanakan latihan, dengan hasil tersebut diharapkan tidak membuat sombong serta berpuas diri, tetapi harus menjadi penyemangat dan motivasi untuk terus giat melaksanakan latihan, karena tanpa latihan yang keras mustahil menjadi juara, keberhasilan tersebut tak lepas dari dukungan doa dari seluruh keluarga besar Batalyon Infanteri 1 Marinir.
“Pertahankan apa yang diraih hari ini dan tetap junjung sportifitas dalam setiap pertandingan,” tegasnya.