(Sidoarjo) PW : Dalam rangka Lomba Kemampuan Tingkat Peleton Brigif 2 Marinir, Komandan Pasmar 2 Brigjen TNI (Mar) Suherlan melepas peserta lomba Dayung Perahu Karet dengan tembakan pistol di kolam Kompi Falcon Yonif 3 Marinir, Kesatrian Marinir R. Suhadi Gedangan, Sidoarjo. Selasa (11/01/2022).
Lomba Kemampuan Tingkat Peleton dengan materi Dayung Perahu Karet tersebut diselenggarakan dalam rangka memperingati HUT ke 59 Brigif 2 Marinir, diikuti 3 Tim dari Yonif 1, 3 dan 5 Marinir, dihadiri Wadan Pasmar 2 Kolonel Marinir Purwanto Djoko Prasetyo, para Asisten Danpasmar 2 dan Komandan Brigif 2 Marinir Kolonel Marinir Rudi Harto Marpaung serta para Perwira di jajaran Brigif 2 Marinir.
Sebelum melepas lomba Dayung Perahu Karet, Komandan Pasmar 2 menyampaikan agar seluruh peserta lomba mengeluarkan kemampuannya sehingga menjadi kebanggaan Satuan. Menurut Danpasmar 2 meraih yang terbaik pasti akan mendapat sesuatu yang berharga bagi diri pribadi dan Satuan, tidak ada kata menyerah, ikhtiar dan berdoa, ikhtiarnya mendayung perahu karet sekencang-kencangnya, masalah hasil Tuhan yang menentukan.
“Saya berharap kalian memperjuangkan kebanggaan Satuan, selamat berlomba, junjung tinggi sportifitas,” pungkas Danpasmar 2.
Dari hasil lomba Dayung Perahu Karet tersebut, Yonif 1 Marinir menjadi yang tercepat dengan catatan waktu 14 menit 16 detik, urutan ke 2 Yonif 3 Marinir dengan total waktu 15 menit 10 detik dan Yonif 5 Marinir harus puas sebagai juru kunci dengan total waktu 15 menit 16 detik.