Tanjungpinang, PW: Komandan Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Danyonmarhanlan) IV Tanjungpinang Letkol Marinir Kemal Mahdar, S.H., M.Tr.Opsla., diwaki Letda Marinir Budi Harianto Widi bersama Wali Kota dan rombongan ziarah ke makam para pejuang dan leluhur bertempat di Tanjungpinang, Provinsi Kepulauan Riau, Kamis (06/01/2022).
Ziarah diawali dari makam Sultan Sulaiman Badrul Alamsyah di Kampung Melayu Kota Piring, dilanjutkan ke makam Daeng Marewah dan Makam Daeng Celak di Sei Carang, kemudian menuju Pulau Penyengat untuk ziarah ke kompleks pemakaman Raja Haji Fisabilillah, Engku Puteri Raja Hamidah, dan terakhir makam Raja Ali Haji.
Disana rombongan melaksanakan tahlil bersama dan memanjatkan doa, dilanjutkan menabur bunga, serta memasang kain dibatu nisan pada pusara makam. Juga dalam kesempatan itu dibacakan sejarah singkat mengenai tokoh dan Kota Tanjungpinang, agar generasi penerus tidak melupakan perjalanan sejarah.
Ditempat yang berbeda Danyonmarhanlan IV saat di konfirmasi mengatakan Peringatan hari jadi ke-238 Kota Tanjungpinang merupakan peringatan dan penghormatan semangat kepahlawanan yang dilakukan oleh Yang Dipertuan Muda Raja Haji Fisabilillah pada perang Riau tahun 1782-1784. Di mana tanggal 6 Januari 1784, armada Belanda berhasil dipukul mundur dari perairan Riau yang ditandai dengan hancurnya kapal komando Belanda yaitu Malaka’s Wal Faren. Dan momentum ini ditetapkan sebagai Hari Jadi Tanjungpinang,” jelasnya.