Himbau Warga Binaan, Babinsa Koramil 1802-04/ Seget, Ajak Masyarakat Patuhi Protokol Kesehatan

Malabam PW- Menghimbau selalu menerapkan protokol kesehatan guna mengurangi penyebaran Virus Covid-19, Babinsa Koramil 1802-04/ Seget. Serma Sugeng bersama 2 anggota Babinsa melaksanakan komunikasi sosial bersama keluarga Pak Markus warga Kampung Malabam Kelurahan Seget Kabupaten Sorong. Rabu(05/01/2022).

Dalam Komsos tersebut, Babinsa menghimbau agar tetap mengikuti protokol kesehatan dengan menggunakan masker, mencuci tangan dengan sabun menggunakan air mengalir.

dikatakan Babinsa kepada Warga, bahwa pihaknya terus berupaya meningkatkan penyuluhan dan pemantauan ke wilayah binaan dalam rangka berkomunikasi dengan warganya untuk selalu menjaga kesehatan dengan rajin memakai masker jika berada diluar rumah dan menghindari dari kerumunan serta sesering mungkin mencuci tangan hal itu Babinsa lakukan untuk menghindari penyebaran Covid-19.

Lanjut Babinsa menghimbau dan mengajak warga untuk tetap mematuhi disiplin protokol kesehatan, demi mencegah terjadinya penyebaran Virus Covid-19.

Menurutnya, disaat situasi sekarang ini kita diminta harus selalu tetap waspada terhadap penyebaran covid-19 dengan selalu, patuh dan taat kepada anjuran pemerintah terhadap protokol kesehatan”. Ujarnya.

Kapten Inf Nimrod Dwuid selaku Danramil 1802-04/Seget mengatakan, jajaran Babinsa 04/Seget melaksanakan Komsos dalam rangka memantau protokol kesehatan Covid-19 di wilayah binaan.

Dijelaskanya, warga yang tidak memakai masker diberikan teguran oleh Babinsa untuk kembali memakai masker. pentingnya mencegah daripada mengobati.

Menurut Danramil, Komsos Babinsa akan terus digelar mengingat masih kurangnya kesadaran masyarakat untuk selalu mematuhi protokol kesehatan. Jelas Danramil.

Related posts