Jakarta, PW: Salah satu Prajurit Turangga Cakti Batalyon Perbekalan dan Peralatan 1 Marinir (Yonbekpal 1 Mar) Pelda Marinir Supriyanto yang telah memasuki masa purna tugas mengikuti Upacara Wisuda Purna Bakti yang digelar di lapangan Apel Brigade Infantri 1 Kesatrian Marinir Hartono Cilandak, Jakarta Selatan, Jumat (29/10/2021).
Upacara Wisuda Purna Bakti dilaksanakan sebaga tradisi ungkapan rasa bangga serta syukur dan penghargaan dari Komando Atas kepada para prajurit yang telah memasuki masa pensiun atau purna bhakti dalam pengabdianya kepada tanah air, Bangsa dan Negara khususnya Korps Marinir.
Pelaksanaan upacara Wisuda Purna Bakti dilaksanakan sederhana dengan tetap melaksanakan protokol kesehatan, acara dimulai dengan melaksanakan penyerahan penghargaan kepada prajurit Wisuda Purna Bhakti secara virtual bersama Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M., dilanjutkan dengan foto bersama dan diakhiri dengan jajar kehormatan sebagai penghargaan terakhir sekaligus menghantarkan prajurit purnawirawan memasuki masa pensiun.
Sementara itu, Danyon Bekpal 1 Mar Letkol Marinir Budi Cahyono, M.Tr.Opsla., selaku atasan langsung dari Pelda Mar Purn Supriyanto mengatakan untuk tetap menjalin silaturahmi dengan kesatuan serta tetap jaga kesehatan, “Jika butuh bantuan jangan sungkan menghubungi satuan,” pesannya.