(Surabaya),-PW: Komandan Kompi Markas Resimen Bantuan Tempur 2 Marinir (Dankima Menbanpur 2 Mar) Mayor Marinir Teguh Pranoto memimpin upacara kenaikan pangkat periode 1 Oktober 2021 dan tradisi purna tugas prajurit Kima Menbanpur 2 Mar di gedung serbaguna Kima Menbanpur 2 Mar Kesatrian Marinir Soetedi Senaputra Karangpilang, Surabaya. Kamis (14/10/2021).
Sebanyak 5 prajurit yang terdiri dari 2 Perwira, 1 Perwira penghargaan, 1 Bintara dan 1 Tamtama resmi menggunakan pangkat satu tingkat lebih tinggi dari sebelumnya periode 1 Oktober 2021.
Dalam kesempatan itu Komandan Kima Menbanpur 2 Mar menyampaikan, kenaikan pangkat satu tingkat lebih tinggi di jajaran Korps Marinir bukanlah hal yang biasa melainkan suatu hal yang sangat istimewa karena kenaikan pangkat satu tingkat lebih tinggi bukanlah pemberian semata, melainkan suatu hasil kerja keras, kerja cerdas, dedikasi dan loyalitas yang tinggi yang telah dicapai dalam kurun waktu tertentu, sehingga kenaikan pangkat satu tingkat lebih tinggi merupakan suatu kehormatan dan kebanggaan sekaligus kesejahteraan bagi setiap prajurit Korps Marinir khususnya Kima Menbanpur 2 Mar.
Selain itu Dankima Menbanpur 2 Mar juga menyampaikan, purnawirawan merupakan senior-senior bagi kita dalam hal masa dinas, saya selaku Dankima Menbanpur 2 Mar beserta seluruh keluarga besar Kima Menbanpur 2 Mar mengucapkan terima kasih yang sedalam-dalamnya atas jasa dan pengabdiannya selama lebih dari 30 tahun berdinas di Satuan dengan menunjukkan loyalitas, dedikasi serta pengabdian yang tinggi. Berdiri kokohnya Satuan sampai dengan saat ini merupakan salah satu kerja keras saudara-saudara sekalian. Jadikanlah momentum ini sebagai pemacu semangat saudara sekalian dalam menyongsong tugas-tugas kedepan di tengah kehidupan bermasyarakat.
“Sekali lagi saya ucapkan selamat kepada anda semua yang hari ini menerima kenaikan pangkat, dan tidak lupa saya ucapkan terima kasih kepada purnawirawan atas dedikasi, loyalitas dan pengabdian yang tulus demi kemajuan dan kejayaan TNI AL,” pungkasnya.
Usai kegiatan acara tradisi Sebagai bentuk penghormatan dan penghargaan dari satuan, di akhir acara Dankima Menbanpur 2 Mar dan ibu ketua Jalasenastri Ranting A Cabang 3 Korcab Pasmar 2 memberikan cinderamata kepada prajuritnya yang sudah purna tugas. Seluruh rangkaian upacara tetap mengedepankan prosedur protokol kesehatan Covid-19, dengan mencuci tangan, memakai masker dan menjaga jarak aman.