TERNATE PW. Babinsa 01/Kota Ternate Kodim 1501/Ternate Serka Nurdin Silia ajak vaksinasi Covid-19 kepada Siswa Siswi SMP, SMA dan Guru di Sekolah, saat ini proses vaksinasi Covid-19 sudah mulai dilaksanakan kepada siswa siswi sekolah yang sudah berusia 12 keatas, Dalam proses awal tersebut vaksinasi Covid-19 di sekolah dilakukan di SMP, SMA dan Guru Al Khairat Kelurahan Kalumpang, Kota Ternate, Kecamatan Ternate Tengah, Kota Ternate, Maluku Utara pada hari Sabtu, 28/08/2021.
Kegiatan Vaksinasi berkerjasama antara Kemenag dan Puskesmas Kelurahan Kalumpang, Demi kelancaran pelaksanaan Vaksinasi Covid-19 kepada siswa siswi SMP, SMA dan Guru Al Khairat Kota Ternate, Babinsa Koramil 01/Kota Ternate Serka Nurdin mendampingi penyuntikan Vaksin Sinovac bertempat di aula Sekolah Al Khairat Kota Ternate
Serka Nurdin Silia mengatakan “Diketahui Siswa Siswi Sekolah Al Khairat yang sudah mulai dilakukan pembelajaran tatap muka tentu akan selalu berhubungan langsung dengan rekan-rekannya untuk itu guna menunjang peningkatan kekebalan imun tubuh, maka dari itu Pemerintah memberikan kebijakan kepada siswa siswi yang sudah berusia 12 keatas sudah bisa divaksinasi.
“Sesuai petunjuk Komando Atas, Koramil 01/Kota Ternate akan selalu aktif mendampingi dan mengajak pemberian vaksin Sinovac kepada anak-anak yang sudah berusia 12 tahun keatas termasuk di sekolah-sekolah dari awal pelaksanaan sampai dengan selesai dan melaporkan hasilnya sebagai pertanggungjawaban di lapangan sehingga akan diketahui sejauh mana jumlah personel yang sudah divaksin dan mekanisme pelaksanaan Vaksinasi Sinovac tersebut”.
Konfirmasi yang di dapat media pelopor wiratama dengan pasi Intel kodim ternate Mayor Inf Hidayat Jumlah Pendaftar untuk vaksin 104 orang yang di Divaksin.untuk vaksin pertama sebanyak 89 orang dan yang vaksin ke dua sebanyak 11 orang sementara yang 4 orang laninya di tunda vaksinnya. Tenaga dokter yang bertanggung jawab dalam melayani vaksinasi dr Marilyn, dr. Mirnawati Andili dan dr. Lika..@/red