Tetap Semangat Babinsa 07/Aimas Membaur Laksanakan Pendampingan Kelompok Tani

Mariat PW- Demi meningkatkan ketahanan pangan, Kodim 1802/Sorong, melalui Babinsa Koramil 07/Aimas Sertu Suyanto melaksanakan pendampingan terkait Ketahanan Pangan kepada Kelompok Bangun Usaha yang di ketuai oleh Bapak Kuatno bertempat di Kelurahan Klaru, Distrik Mariat, Kabupaten Sorong. Kamis(26/08/2021).

Babinsa Sertu Suyanto mengungkapkan pendampingan kepada anggota kelompok tani sudah menjadi kewajiban bagi seorang Babinsa dalam upaya pencapaian Swasembada pangan yang telah dicanangkan oleh pemerintah, kami sebagai Babinsa selalu memberikan arahan dan motivasi kepada para petani yang menjadi wilayah binaan, tentunya selain itu dapat dijadikan sebagai sarana komunikasi dalam mempertajam jaring teritorial diwilayah.

Babinsa Sertu Suyanto tidak pernah bosan untuk memberikan himbauan kepada warganya agar selalu mentaati protokol kesehatan dan selalu menerapkan 3M agar para petani terhindar dari covid-19.

Bapak Kuatno menyampaikan, dalam keseharian sudah biasa seorang Babinsa berada di disalah satu Poktan berkomunikasi dengan salah satu warga binaanya yang ditemuinya, saya juga sering melihat para Bapak Babinsa berada di sawah mendampingi para petani menggarap sawah dalam bercocok tanam seperti saat ini, dengan masih memakai seragam turun ke sawah membantu petani,”ungkap Bapak Kuatno

Related posts