Halbar PW. Upacara Peringatan Ke – 76 HUT Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia Tahun 2021 diselenggarakan dilapangan Sasadulamo Desa Acango Kec. Jailolo, Kabupaten Halmahera Barat. HUT RI dengan Tema “Indonesia Tangguh Indonesia Tumbuh” Selasa, 17/08/2021.
Pejabat Upacara Peringatan HUT RI ke 76 Tahun 2021 bertindak selaku Inspektur Upacara Bupati Halbar, James Uang S.Pd.MM, Komandan Upacara Pasi Ops Yonif RK 732/Banau, Lettu Inf Oky Syalendro, Perwira Upacara Danramil 1501-03/Jailolo, Kapten Inf Suprapto
Pelaksanaan Upacara dihadiri oleh Wakil Bupati Halbar, Djufri Muhammad, Ketua DPRD Halbar, Charles R. Gustan, Dandim 1501/Ternate, Kolonel Inf R. Moch Iskandarmanto, S.E, Kapolres Halbar, AKBP Indra Andiarta,S.Ik,MH, Danyonif RK 732/Banau, Letkol inf Hariyanto Hendrik, Kajari Halbar, Ny. Salomina Meyke Saliama, SH.MH., Sekda Halbar, Drs. Sharil Abd Rajak, M.Si, Mewakili Kesultanan Jailolo, Hairudin Saifudin S.Ip,M.Kes., Kemenag Halbar, Drs Hasbullah Tahir, Mewakili Ketua KPU Kab. Halbar, Max Kurang (Div. Hukum KPU Halbar), Ketua Bawaslu Halbar, Ahmad Alwi, SH, Asisten 1 dan 2 Setda Halbar, Para Anggota DPRD Halbar, Para Pimpinan OPD Pemkab Halbar, Para Perwira TNI POLRI.
Adapun peserta Upacara terdiri dari TNI dan POLRI, Satpol PP, Damkar Pemkab Halbar, Dishub, FKPPI, ASN Korpri, Perwakilan Siswa Siswi dan Mahasiswa Kab. Halbar.
Perlu diketahui dalam pelaksanaan upacara HUT RI ke 76 bertindak sebagai Pembacaan Teks Proklamasi adalah Ketua DPRD Kab. Halbar, Bpk. Charles R. Gustan
Pelaksanaan upacara tahun ini masih di tengah Pandemi Covid 19, untuk mencegah kerumunan sehingga Tidak melibatkan pasukan yang banyak dan tamu undangan terbatas dengan menerapkan Prokes Covid 19 dengan Ketat..@/red