Jakarta, PW: Prajurit Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Yonmarhanlan) III Jakarta tak surut semangatnya untuk melaksanakan tugasnya sebagai tim fasilitator pengamanan Serbuan Vaksin TNI AL bagi warga Maritim binaan Lantamal III dengan dosis pemberian Vaksin Covid-19 pertama dan kedua di Muara Angke Jakarta Utara, Jumat (30/07/2021).
Kegiatan yang dipimpin oleh Danton 2 Kompi Senapan (Kiepan) Letda Marinir Siswo Maryono ini tujuan utamanya adalah menyadarkan Masyarakat bahwa penyuntikan Vaksin itu aman dan tidak berbahaya. Pemerintah terus berupaya semaksimal mungkin untuk mencapai target satu juta dosis vaksin perhari,
program Pemerintah vaksinasi massal ini dilaksanakan oleh TNI Angkatan Laut dan petugas kesehatan gabungan yang terdiri dari Diskes Lantamal III, dan Satkes Pushidrosal.
Kemudian ditempat terpisah Danyonmarhanlan III Mayor Marinir Amin Surya Laga, S.E., M.Tr.Opsla., menjelaskan bahwa program vaksin Covid-19 ini sangat efektif dalam menekan penyebaran Covid-19.
sebagai langkah antisipasi dan tracking yang dilakukan oleh Satgas Covid-19, Dinas Kesehatan guna memberi kekebalan daya tahan tubuh untuk mencegah terkonfirmasi positif Covid-19.