TABALONG-PW:Mendukung program Pemerintah dalam menangani Covid-19 di Tabalong dilakukan oleh Kodim 1008/Tabalong salah satunya dengan mengikuti pelatihan tracer yang dilaksanakan oleh Dinas Kesehatan Tabalong bersama Polres Tabalong kepada TNI, polri dan komunitas. Kamis (29/07).
Bertempat di Pendopo Bersinar, babinsa Kodim 1008/Tabalong mengikuti pelatihan, dimana dalam pelatihan tracer peserta dilatih bagaimana melakukan tracing di masyarakat.
Kasat Binmas Polres Tabalong, AKP. Cahyo Pramono mengatakan Pelatihan Tracer sangat penting saat ini karena peningkatan covid-19 di Tabalong masih terus meningkat bahkan masuk dalam level 3.
Sistem pelaporannya sama menggunakan aplikasi Silacak dan ditindaklanjuti dengan tracer kelapangan mencari untuk bahan laporan. Sehingga semuanya terkontrol dan penanganan covid tidak mengambang serta tepat sasaran.
Budi Gunawan, Kasi Survailan dan Imunisasi Dinas Kesehatan Tabalong mengakui pihaknya mulai kewalahan melaksanakan tugas dilapangan karena mulai banyaknya pasien kasus positif corona.
Tenaga kesehatan yang dimiliki Dinkes di Puskesmas puskesmas masih belum cukup melakukan kegiatan tracer ditengah melonjaknya kasus covid-19. “Semakin banyak orang yang terkonfirmasi semakin banyak orang yang dicari kontak eratnya,” jelasnya.
Mendukung program ini, Komandan Kodim 1008/Tabalong melalui Pa Sandi Letda Inf Warnoto yang turut hadir dalam pelatihan mengaku siap mendukung penuh, yang mana ini ialah upaya bersama untuk menekan laju penyebaran covid-19 di Tabalong. (Mk-95).