SBB PW. Pos Tomalehu Satgas Yonif 734/Sns SSK II bersama Polsek Kairatu Timur melaksanakan kegiatan karya bakti penyemprotan Disinfektan di Desa Tomalehu, Kec. Amallatu, Kab. Seram Bagian Barat.
Hal tersebut disampaikan oleh Dansatgas Yonif 734/SNS Letkol Inf Yoannes Andy Wibowo dalam keterangannya di Ambon, Maluku. Senin, (26/7/2021).
Disampaikan Dansatgas, kegiatan yang dipimpin langsung oleh Danpos Tomalehu Letda Inf Aryo Nugroho Dewanto S.Tr. (Han) beserta 4 personil Pos Tomalehu adalah wujud Sinergitas TNI – Polri yang bertujuan untuk membantu warga masyarakat terhindar dari penyebaran virus Covid – 19 yang dalam sebulan terakhir ini kasusnya meningkat kembali.
Selain mengedukasi setiap masyarakat Tomalehu untuk disiplin mengikuti protokoler kesehatan dengan gerakan 5 M ( Memakai Masker, Menjaga Jarak, Mencuci Tangan, Menghindari kerumunan dan mengurangi Mobilitas, Kegiatan ini juga adalah bentuk dukungan dan Sinergitas antara TNI – Polri untuk memutus rantai penyebaran virus Covid – 19
Dikatakan Danpos bersama Kapolsek Kairatu Timur yang ikut dalam kegiatan tersebut bahwa Imam Masjid Nurul Anwar dan guru SMPN 4 menyambut baik kegiatan yang dilakukan Satgas Yonif 734/Sns bersama Polsek Kairatu Timur.
Penyemprotan disinfektan ini adalah langkah pencegahan dini bagi masyarakat Tomalehu diharapakan dengan disiplin mengikuti protokoler kesehatan maka diharapakan warga Tomalehu terhindar dari Covid – 19.
Hamrat Hehanussa kepala Sekolah SMPN 4 Amallatu mengucapkan terimakasih kepada Satgas Yonif 734/Sns dan Polsek Kairatu Timur yang telah peduli terhadap masyarakat, semoga TNI – Polri Selalu bersinergi untuk selalu membantu masyarakat, ujarnya..@/red