Sebaran Covid Meningkat, Camat dan Kapolsek Kahlir Himbau Aktifkan Posko PPKM, Taati Protkes

Pulang Pisau- PW: Sebaran Angka Penyebaran Covid -19 di wilayah Kecamatan Kahayan Hilir Kabupaten Pulang Pisau Provinsi Kalimantan Tengah terus mengalami Kenaikan hingga membuat Daerah tersebut masuk dalam zona Orange.

menyikapi hal tersebut Camat Kahayan Hilir beserta Kapolsek dan Personil TNI dari Koramil 1011/KLK melakukan Peninjauan secara Langsung ke beberapa Posko PPKM yang ada di wilayah Kecamatan Kahaham Hilir, pada Senin 26/7/2021.

Dalam kunjungannya ke Posko PPKM Desa Mantaren I Camat Kahayan Hilir Menekankan pentingnya Peran personil dala Posko PPKM pada saat Pandemi Covid semakin meningkat seperti bsaat ini.

” jangan sampai ada Posko PPKM tapi Personilnya tidak ada yang stanby di Posko tersebut, itu saya tekankan kepada semua Pemdes di wilayah Kecamatan Kahayan Hilir agar lebih Proaktif menjalankan Tufoksinya” Tegas Ossa.

Selanjutnya dalam kesempatan tersebut Ossa Sapaan Akrabnya meminta agar semua lapisan masyarakat bisa bahu membahu bekersama dengan pemerintah daerah dengan Menerapkan Protokol kesehatan secara aktif setiap beraktifitas.

” wilayah kita sudah masuk zona orange, sebaran virus Varian delta ini lebih cepat penularannya, sehingga saya berharap agar masyarakat bisa proaktif mendukung pemkab Memutus mata rantai virus dengan Taat Protkes” ungkapnya.

Pada kesempatan yang sama Kapolsek Kahayan Hilir Ipda Abi wahyu juga mengingatkan Supaya Warga Masyarakat jangan lengah dengan Sebaran Virus Covid -19 yang semakin meningkat dan mengancam siapapun yang tidak taat dengan protkes.

” Kita sudah sering mengingatkan dan Menghimbau agar Terus dan terus menerapkan 5 M dalam beraktifitas, Protkes ini sangat penting di perhatikan dalam setiap aktifitas, Mencegah lebih baik daripada Mengobati ” Kata Kapolsek.

Selanjutnya Kapolsek Termuda di Jajaran Polres Pulang Pisau Polda Kalteng ini menambahkan agar semua warga Kahayan hilir bisa membantu Meutia mata rantai virus dengan saling mengingatkan keluarga masing-masing agar mendukung semua program Pemerintah dalam mencegah Peningkatan Angka Penyebaran.

” Dimulai dengan kesadaran menjaga kesehatan diri sendiri, keluarga dan warga lingkungan kita masing-masing ayo dukung pemerintah, dukung kami dengan Patuh terhadap Aturan, kalau sudah masuk zona merah kita semua juga yang repot kan ” Ungkap Kapolsek.
( RD)

Related posts