Pontianak, PW: Komandan Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Danlantamal) XII Pontianak Brigjen TNI (Mar) Andi Rukman memimpin upacara pemberangkatan pengawak Pos TNI AL (Posal) dan Pos Pengamat (Posmat) di wilayah kerja Jajaran Lantamal XII Pontianak bertempat di lapangan apel Mako Lantamal XII. Jl. Kom. Yos Soedarso No.1, Pontianak, Kalimantan Barat, Senin (26/07/2021).
Sebelum upacara pemberangkatan, terlebih dahulu selama 3 hari pengawak Posal/ Posmat menerima pembengkalan pengetahuan, tugas dan fungsi pengawak Pos TNI Angkatan Laut (Posal) dan Pos Pengamat (Posmat) bertujuan untuk memberikan pengetahuan, dan wawasan, serta situasi dan kondisi di lapangan, mengingat tugas serta fungsi pengawak Pos TNI AL yaitu sebagai pengindera dini dan pengumpul data intelijen maritim di wilayah perbatasan, sekaligus sebagai pengamanan aset TNI AL, melaksanakan penggalangan terhadap tokoh masyarakat, instansi pemerintah daerah setempat juga aktif melaksanakan kegiatan ketahanan wilayah dan potensi maritim dalam rangka mendukung kebijakan pemerintah pusat dan daerah setempat.
Dalam kesempatan itu Danlantamal XII menyampaikan arahan bahwa, penugasan ini merupakan bagian kesejahteraan dari dinas yang diberikan kepada prajurit berdasarkan kesiapan fisik dan mental ditambah dengan kesehatan yang prima serta tingkat kemampuan dasar yang teruji, pengetahuan teritorial yang mumpuni, sehingga dalam penugasan nanti diharapkan dapat dilaksanakan dengan baik, dan bertanggung jawab.
Untuk Prajurit Yonmarharlan XII yang mengawaki Posal Temajuk, Mempawah, Serasan dan Subi yakni Serma Mar Muzamil, Serka Mar Satim, Kopda Mar Setiawan, Pratu Mar Pandu, Pratu Mar Andi, Prada Mar Rajes, Prada Mar Arsyad, Prada Mar Asbar sementara Serka Mar Jauhari menempati Posmat Bengkayang.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Wadanlantamal XII Kolonel Laut P Suhendro,S.Ap.,M,Si (Han)., para PJU Danlantantamal XII, Paban/Pabandya, Kasatker dan Danyonmarhanlan XII Mayor Marinir Anton Koerniawan,M.Tr.Opsla. bergerombol yang selalu dingatkan oleh anggota Babinpotmar, Yonmarhanlan I dan personel Pom Lantamal I yang ikut membantu dalam mengatur peserta vaksinasi.