Yonkomlek 1 Mar Laksanakan Pemeriksaan Kelengkapan Surat-Surat Kendaraan

Jakarta, PW: Demi mewujudkan kedisiplinan dalam berkendara, khususnya di instansi Militer perlu adanya pemeriksaan baik surat-surat maupun kelengkapan pada kendaraan tersebut, berlokasi di Batalyon Komunikasi Dan Elektronika 1 Marinir (Yon Komlek 1 Mar) Kesatrian Marinir Hartono, Cilandak, Jakarta Selatan,Jumat (23/07/2021).

Kegiatan pemeriksaan ini dilaksanakan oleh anggota Provost dan personel Intelijen Yon Komlek 1 Mar, dengan tujuan meningkatkan kesadaran akan pentingnya kelengkapan surat-surat dan kelengkapan bagian dari kendaraan.

Komandan Batalyon (Danyon) Komlek 1 Mar, Letkol Marinir Seger Birawa S.A.P., M.Tr. Opsla., menekankan kepada seluruh anggotanya bahwa sebagai instansi Militer yang pada dasarnya memiliki kedisiplinan yang tinggi dan merupakan contoh bagi masyarakat adalah hal terpenting yang harus di pedomani terutama dalam hal berkendara dan kelengkapan surat-suratnya.

Selain bertujuan untuk meningkatkan kedisiplinan, pemeriksaan ini di harapkan seluruh anggota Yon Komlek 1 Mar melengkapi dan menggunakan kendaraan yang sesuai standar dan tidak melanggar ketentuan berkendara.

Related posts