Prajurit Yonmarharlan XII Kawal Pelaksanakan Vaksinasi TNI Angkatan Laut Tahap Dua

Pontianak, PW: Dalam rangka terciptaknya rasa aman dan sukses dalam penyelenggaraan, prajurit Jaguar Yudha Khatulistiwa Yonmarhanlan XII bersama unsur TNI Polri serta dinas kesehatan Pemerintah Daerah Provinsi dan Kota bersinergi untuk pelaksanakan serbuan Vaksinasi Covid-19 TNI Angkatan Laut tahap 2 bertempat di Pelabuhan penumpang dan terminal peti kemas Dwikora Pontianak, Jalan Pak Kasih, Pontianak, Kalimantan Barat, Jumat (23/07/2021).

Vaksinasi merupakan program Pemerintah untuk mempercepat penanganan Covid-19 di Indonesia dan berbagai upaya telah dilakukan oleh TNI Angkatan Laut, Lantamal Pontianak dan Yonmarharlan XII memastikan bagi masyarakat yang sudah menjalani Vaksinasi awal untuk mengikuti vaksinasi tahap 2.

Letda Marinir Setija dengan tidak mengenal lelah mengajak masyarakat Kalimantan Barat khususnya Kota Pontianak yg berada di bantaran sungai Kapuas dan pekerja pelabuhan serta sopir angkutan umum,  mengikuti program vaksinasi tahap 2 yang digelar secara gratis dalam upaya untuk menciptakan Herd Immunity agar masyarakat tidak mudah terpapar terhadap Covid-19 yang hingga kini masih menjadi pandemi global.

Pada serbuan Vaksinasi Covid-19 kali ini jumlah vaksinisator 42 orang terdiri dari Nakes TNI Angkatan Laut 14 personil, TNI Angkatan Darat 7 personil, TNI Angkatan Udara 7 personil, Dokkes Polda Kalbar 7 peraonil dan dari Dinkes Prov. Kalbar 7 peraonil, sedangkan yang menerima suntikan vaksin Sinovac berjumlah 950 orang dengan rincian vaksin pertama 435 orang sedang yang menerima vaksin ke dua berjumlah 515 orang.

Disela-sela kunjungan Komandan Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Danlantamal) XII Pontianak Brigjen TNI (Mar) Andi Rukman yang didampingi Pejabat Utama (PJU) Lantamal XII, Wali Kota Pontianak, Dandim dan Kapolres Pontianak serta Danyonmarhanlan XII Mayor Marinir Anton Koerniawan, M.Tr.Opsla., memberi arahan kepada masyarakat yang akan melaksanakan vaksinasi, agar tidak perlu takut di vaksin, karena dengan di vaksin imun dalam tubuh akan terjaga dan tetap sehat diharapkan pula agar masyarakat selalu patuh memperhatikan protokol kesehatan.

Related posts