Jelang UKP, Prajurit Yonif 1 Marinir Laksanakan Tes Kesamaptaan Jasmani

(Sidoarjo) PW : Menjelang Usulan Kenaikan Pangkat, Prajurit Batalyon Infanteri 1 Marinir melaksanakan tes kesamaptaan jasmani yang dilaksanakan di Bhumi Marinir Gedangan, Sidoarjo, Jawa Timur . Rabu (21/07/2021).

Sebelum pelaksanakan tes kesamaptaan seluruh prajurit wajib melaksanakanan pemeriksaan kesehatan dan tensi untuk mengatahui tekanan darah dilanjutkan dengan pemanasan untuk menghindari cidera dan dilanjutkan pengarahan dari tim tester. Kegiatan samapta tersebut meliputi Baterai A (lari selama 12 menit) dilanjutkan dengan Baterai B (Pull Up, Push Up, Sit up dan Shuttle Run).

Komandan Batalyon Infanteri 1 Marinir Letkol Marinir Aang Andy Warta, M. Tr. Opsla mengatakan, kegiatan Tes Kesamaptaan Jasmani tersebut merupakan syarat mutlak yang harus dilaksanakan  bagi prajurit yang akan diusulkan kenaikan pangkat, karena tes kesegaran jasmani merupakan salah satu persayaratan administrasi yang harus dipenuhi.

“Laksanakan dengan sungguh-sungguh, utamakan faktor keamanan dan keselamatan agar kegiatan dapat berjalan aman dan lancer,” tegasnya.

Disampaikan juga bahwa selama pelaksanaan Samapta tetap mengutamakan protokol kesehatan sebagai upaya untuk mencegah penyebaran Covid-19.

Related posts