Prajurit Yonkesh 1 Marinir Terlibat Dalam Serbuan Vaksinasi Covid 19 di TPI Paljaya Bekasi

Bekasi, PW: Prajurit Batalyon Kesehatan 1 Marinir (Yonkesh 1 Mar) terlibat dalam pelayanan pemberian serbuan Vaksinasi Covid-19 di gedung Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Tempat Pelelangan Ikan (TPI) Paljaya Desa Segar Jaya, Kecamatan Taruma Jaya, Kabupaten Bakasi, Jawa Barat, Sabtu (17/07/2021).

Pada kesempatan ini, Komandan Kompi Rumah Sakit Lapangan (Dankirumkitlap) Mayor Laut (K) Gugum Gumilar, A.Md.Kep., S.Ikom., selaku Tertua dari Yonkesh 1 Mar memerintahkan 5 personelnya antara lain Sarda APM Anggi Hanu P, untuk membantu kelancaran dan kesuksesan pemberian vaksin Covid-19 kepada masyarakat sipil dan nelayan yang berada  di TPI Paljaya Bekasi, Jawa Barat. Sebelum vaksin di berikan terlabih dahulu peserta di cek tensi dan suhu, kemudian setelah diberikan vaksin peserta di persilahkan istirahat sebentar untuk menunggu reaksinya (Observasi), untuk menjaga hal hal yang mungkin terjadi, setelah itu peserta vaksin bisa meninggalkan tempat vaksinasi.

Kegiatan vaksinasi Covid-19 berjalan dengan lancar sesuai harapan pimpinan atas dengan tetap menjalankan protokol kesehatan, menjaga jarak, memcuci tangan dan memakai masker.

Related posts