Yonif 2 Marinir Cegah Corona Dengan Membagikan Hand Sanitizer Kepada Prajuritnya

Jakarta, PW: Sebagai bagian dari kepedulian terhadap ancaman virus corona (Covid-19), Batalyon Infanteri 2 Marinir bagikan cairan antiseptik pembersih tangan (hand sanitizer) kepada prajuritnya di lapangan Apel Brigif 1 Kesatrian Marinir Hartono Cilandak, Jakarta Selatan, Selasa (06/07/2021).

Lettu Marinir I Gede Gita Prasetya yang sehari-harinya menjabat sebagai Komandan Kompi Bravo (Danki B) menjelaskan, hand sanitizer adalah cairan atau gel yang umumnya digunakan untuk mengurangi patogen pada tangan. Hand sanitizer menjadi produk yang efektif untuk menggantikan mencuci tangan dengan sabun dan mudah dibawa ke mana-mana.

“Memang cara terbaik untuk mencegah penularan Covid-19 adalah mencuci tangan dengan air dan sabun setidaknya selama 20 detik. Jika keduanya tidak tersedia, sebagai gantinya kita dapat membersihkan tangan menggunakan hand sanitizer,” ujarnya.

Kegiatan ini merupakan salah satu tindakan preventif dan bagian dari program Yonif 2 Marinir dalam memutus mata rantai Covid-19 yang hingga saat ini masih mewabah di seluruh wilayah Indonesia khususnya DKI Jakarta.

Selain pembagian hand sanitizer Lettu Marinir I Gede Gita Prasetya juga mengimbau kepada seluruh prajurit Pasopati untuk tetap melaksanakan Protokol kesehatan dan mengurangi kegiatan di luar rumah serta selalu menjaga kebersihan.

“Semoga dengan pembagian hand sanitizer ini dapat memberikan berkah dan menjadi pembangkit semangat  bagi prajurit Pasopati dalam menghadapi Pandemi Covid-19,” pungkas Danki B.

Related posts