Pasiops Yonmarhanlan III Ikuti Geladi Posko Kogasgabratmin

Jakarta, PW: Dalam rangka mengikuti rangkaian kegiatan Latihan Puncak TNI AL Armada Jaya XXXIX Tahun 2021, Perwira Seksi Operasi (Pasiops) Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Yonmarhanlan) III Jakarta Mayor Marinir Irwanto Rusbal bersama dengan Danton Rai Arhanud Letda Marinir Eko Andrianto mengikuti Geladi Posko Komando Tugas Gabungan Pendaratan Administrasi (Kogasgabratmin) di Markas Komando Kolinlamil Jl. Pelabuhan Tanjung Priok, Kec. Koja, Jakarta Utara, Senin (21/06/2021).

Sasaran yang hendak dicapai dalam Latihan Operasi Pendaratan Administrasi (Latopsratmin) ini adalah agar meningkatnya kemampuan baik perorangan maupun satuan yang tergabung dalam Komando Tugas Gabungan Pendaratan Administrasi (Kogasgabratmin) untuk mengaplikasikan dan menerapkan doktrin operasi rangka menyusun rencana operasi yang dipersiapkan sampai dengan krisis berdasarkan analisa kontinjensi yang diperkirakan akan terjadi.

Disamping itu aspek taktik, teknik dan prosedur, yaitu meningkatnya kemampuan baik perorangan maupun satuan-satuan manuver atau satuan taktis, untuk mengaplikasikan dan menerapkan petunjuk lapangan dan petunjuk teknis, dalam menyusun rencana operasi berdasarkan rencana kontinjensi yang diperkirakan akan terjadi.

Kemudian ditempat terpisah Danyonmarhanlan III Mayor Marinir Amin Surya Laga, S.E., M.Tr.Opsla., menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan rangkaian dari Latihan Puncak TNI Angkatan Laut Armada Jaya, “Kegiatan ini juga untuk menguji doktrin yang dimiliki dan meningkatkan profesionalisme prajurit dalam operasi pendaratan administrasi,” jelasnya.

Related posts