Danmenbanpur 2 Mar Pasmar 2 Berangkatkan Satgas Operasi Penegakaan Disiplin Protokol Kesehatan Selama PPKM

(Surabaya),- PW: Komandan Resimen Bantuan Tempur 2 Marinir (Danmenbanpur 2 Mar) Kolonel Marinir Hadi Santoso, S.E., M.M., melepas Satuan Tugas Operasi Penegakaan Disiplin Protokol Kesehatan Selama Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Menbanpur 2 Mar BKO Kodim 0829/Bangkalan di lapangan apel Kesatrian Marinir Soetedi Senaputra Karangpilang, Surabaya. Jumat (18/06/2021).

Sebanyak 50 prajurit Menbanpur 2 Mar, yang merupakan gabungan dari Batalyon Resimen Bantuan Tempur 2 Marinir, terdiri dari anggota Yonzeni 2 Mar, Yon Pom 2 Mar, Yonkom 2 Mar, Yonangmor 2 Mar, dan Yonbekpal 2 Mar dibawah pimpinan Letda Marinir M. Mahfud dari Yonangmor 2 Mar, melaksanakan tugas Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat di daerah Bangkalan Madura BKO Kodim 0829/Bangkalan.

Danmenbanpur 2 Mar dalam arahannya mengatakan bahwa sesuai perintah satuan atas akan memberangkatkan personel Satgas PPKM di Bangkalan seiring dengan meningkatnya penyebaran Covid-19. Perlu di ketahui bahwa kegiatan ini merupakan satuan tugas khusus dimana Korps Marinir TNI AL di beri kepercayaan untuk berhadapan langsung dengan masyarakat untuk memberikan simpati dan menyadarkan agar mematuhi protokol sehingga penyebaran virus dapat ditekan.

Selain itu, Danmenbanpur 2 Mar menyampaikan beberapa arahan kepada personel yang akan melaksanakan Satgas PPKM Skala Mikro diantaranya, laksanakan penegakan disiplin dengan kasih sayang dan keluargaan serta selalu laksanakan protokol kesehatan diri sendiri dengan disiplin, jangan sampai terlena dalam melaksanakan tugas sehingga terpapar covid, Laksanakan tugas dengan baik , “berilah contoh dengan menjadikan dirimu sebagai contoh yang baik” dan jaga nama baik satuan.

Related posts