(Kupang) Komandan Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Yonmarhanlan) VII Letkol Marinir I Made Arthawan, S.H., didampingi oleh Ketua Ranting D Cabang 1 Korcab Pasmar 2 My. Dayu I Made Arthawan, meresmikan gapura Komodo Petarung Yonmarhanlan VII di Mako Yonmarhanlan VII Komplek TNI AL Osmok Kota Kupang Prov. Nusa Tenggara Timur. Jumat,(11/06/2021).
Renovasi gapura Komodo Petarung yang dilaksanakan sejak awal bulan Januari lalu ini, dalam pengerjaannya dilakukan oleh prajurit Yonmarhanlan VII, meski sempat terkendala badai siklon tropis Seroja yang melanda Nusa Tenggara Timur namun renovasi gapura Komodo Petarung Yonmarhanlan VII akhirnya dapat terselesaikan.
Peresmian gapura Komodo Petarung Yonmarhanlan VII ini di awali dengan olah raga bersama jalan sehat, dilanjutkan dengan sambutan Danyonmarhanlan VII, serta pemotongan tali pita gapura Komodo Petarung oleh Danyonmarhanlan VII yang didampingi Ketua Ranting D Cabang 1 Korcab Pasmar 2 dan diakhiri dengan pemotongan tumpeng sebagai wujud rasa syukur atas selesainya renovasi gapura Komodo Petarung ini, dan Pratu Mar Baslius Taloim selaku perwakilan tim renovasi mendapatkan kehormatan sebagai penerima tumpeng yang di serahkan oleh Danyonmarhanlan VII Kupang.
Dalam sambutannya Danyonmarhanlan VII menyampaikan bahwa dengan selesainya renovasi gapura Komodo Petarung Yonmarhanlan VII ini diharapkan bahwa Yonmarhanlan VII bisa menjadi lebih indah sehingga dapat memberikan motivasi prajurit untuk senantiasa membawa harum nama satuan di masyarakat.