(Surabaya),- PW: Komandan Yon POM 2 Marinir Letkol Laut (PM) Andre Thomas Alexander menerima kunjungan 17 Taruna Akademi Angkatan Laut Tingkat IV Korps Marinir Angkatan 66 dalam rangka Latihan Praktek Bajra Yudha di Batalyon Polisi Militer 2 Marinir, Karangpilang, Surabaya. Kamis (03/06/2021).
Dalam kunjungan tersebut, Danyon POM 2 Mar mengucapkan selamat datang di Batalyon Polisi Militer 2 Marinir, dalam kesempatan tersebut 17 Taruna menerima penjelasan mengenai struktur organisasi kesenjataan dan tugas fungsi pokok Yon POM 2 Mar.
Danyon POM 2 Mar dalam sambutannya menyampaikan bahwa, Yon POM 2 Mar selaku satuan pelaksana dibawah jajaran Resimen Bantuan Tempur 2 Marinir merupakan satuan yang mempunyai tugas pokok diantaranya adalah melaksanakan pengawalan pergeseran pasukan dan penegakkan ketertiban dan disiplin (Gaktibplin) prajurit di lingkungan Resimen Bantuan Tempur 2 Mar. Selain itu prajurit Yon POM 2 Mar juga berperan aktif dalam penugasan baik dalam negeri maupun luar negeri.
“Semoga para Taruna AAL Tingkat IV Korps Marinir, setelah berkunjung ke sarang petarung Yon POM 2 MAR dapat mengambil pelajaran, mengenali kesenjataan dan fungsi Yon POM 2 Mar,” terangnya.