Prajurit Yonmarhanlan IX Siap Amankan Pulau-Pulau Terselatan NKRI Di Wilayah Maluku Barat Daya

Ambon, PW: Dalam rangka menjaga gugusan pulau-pulau terluar Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), personel Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Yonmarhanlan) IX Ambon yang tergabung dalam Satuan Tugas Pengamanan Pulau Terluar (Satgas Pam Puter) VI Wilayah Maluku Barat Daya (MBD) tahun 2021 dilepaskan dengan upacara pelepasan anggota Yonmarhanlan IX Satgas Pam Puter VI MBD di Lapangan Apel Markas Komando Yonmarhanlan IX Ambon. Selasa, (19/01/2021).

Danyonmarhanlan IX Ambon Letkol Marinir Syahrial Isnadie yang diwakili oleh Perwira Staf Operasi (Pasiops) Yonmarhanlan IX Kapten Marinir Patrick Pattiasina, lepas 15 personel Yonmarhanlan IX dibawah pimpinan Letda Marinir Sulaiman, yang terlibat dalam Satgas Pam Pulau Terluar, dalam rangka pengamanan wilayah terselatan NKRI diwilayah Propvinsi Maluku.

Dimana personel Yonmarhanlan IX nantinya di tempatkan dan memperkuat Pos-pos TNI AL (Posal) di Pulau-pulau Terselatan, khususnya pada pulau-pulau terluar yang berbatasan langsung dengan negara tetangga seperti Pulau Leti dan Pulau Moa berbatasan dengan Negara Australia dibagian Selatan maupun Pulau Romang, Pulau Kisar, Pulau Lirang dan Pulau Wetar yang berbatasan dengan Negara Republik Demokratik Timor Leste (RDTL) di bagian Barat Daya.

Perwira Staf Operasi (Pasiops) Yonmarhanlan IX Kapten Marinir Patrick Pattiasina

Dalam amanatnya Danyonmarhanlan IX menyampaikan bahwa laksanakan tugas pokok Pam pulau terluar ini dengan baik, serta bina hubungan baik dengan semua instansi TNI-Polri, Instansi Sipil, serta Masyarakat yang ada di daerah penugasan. Hindari masalah yang dapat merugikan diri sendiri, keluargamu, satuanmu, Korpsmu dan TNI AL pada umumnya, juga yang pasti Negara Kesatuan Republik Indonesia ini.

Harapan Danyonmarhanlan IX agar prajurit selalu memperhatikan protokol kesehatan dengan tetap memakai masker bila beraktifitas diluar dan jaga jarak, sebab Pandemi covid 19 belum berakhir.

Turut hadir pada upacara pelepas yaitu Pasiops, Pjs. Pasintel, Pjs. Pasipers, Dantonma dan segenap prajurit Yonmarhanlan IX

Related posts