Upaya Deteksi Dini Kondisi Kesehatan, Prajurit Ksataria Perkasa Laksanakan Urikes

(Surabaya), PW: Segenap Prajurit Ksatria Perkasa Yonkapa 2 Mar, melaksanakan Uji Pemeriksaan Kesehatan (Urikes) rutin tahun 2020 dipimpin oleh Dankima Yonkapa 2 Mar Kapten Marinir Sarwin bertempat di Rumah Sakit Marinir Gunungsari, Surabaya. Rabu (16/09/2020).

Sebagai upaya deteksi dini terhadap kesehatan setiap prajurit maka dilaksanakan Uji Pemeriksaan Kesehatan (Urikes) rutin yang bertujuan untuk mengetahui strata tingkat kesehatan dan kemampuan fisik khususnya prajurit Yonkapa 2 Mar.

Urikes ini bersifat rutin dan wajib dilakukan setahun sekali bagi semua prajurit Korps Marinir, sekaligus merupakan salah satu upaya yang dilakukan oleh dinas untuk memberikan wawasan dan pemahaman akan pentingnya kesehatan diri guna mendukung keberhasilan pelaksanaan tugas serta tanggung jawab yang diemban oleh setiap prajurit.

Uji pemeriksaan kesehatan yang dilaksanakan meliputi tes darah dan urine, pemeriksaan kesehatan mata, telinga, jantung, gigi dan pemeriksaan photo Thorax (Rontgen) serta pemeriksaan jantung (Elektrokardiogram). Sedangkan kelompok usia dibawah 40 tahun melaksanakan tambahan uji kemampuan tempur.

Komandan Batalyon Kapa 2 Marinir Letkol Mar Jaka Sulistiana Putra, M.Tr.Opsla memberikan penekanan kepada prajuritnya bahwa Urikes rutin ini wajib dilaksanakan sebagai salah satu sarana kontrol untuk mengetahui kondisi kesehatan pribadi masing-masing prajurit apakah ada gejala dan gangguan kesehatan, sehingga dapat diambil tindakan cepat dan tepat untuk pencegahannya.

Lebih lanjut disampaikan “Agar setiap prajurit mempunyai kesadaran yang tinggi untuk selalu menjaga kesehatan dengan menerapkan pola hidup sehat dan menjaga pola makan serta menjaga kebersihan dan rajin berolahraga guna meningkatkan imun tubuh sebagai penangkal wabah pandemi Covid-19”. Pungkasnya.

Di masa wabah corona saat ini setiap prajurit dalam pelaksanaan Urikes tetap menerapkan protokol kesehatan sebagai upaya mencegah dan memutus mata rantai penyebarannya.

Related posts