Surabaya, PW: Dalam rangka memperingati HUT TNI AL ke 75 segenap prajurit petarung Yonkomlek 2 Mar beserta Komandan Batalyon Komunikasi dan Elektronika 2 Marinir (Danyonkomlek 2 Mar) Mayor Marinir Ade Lesmono.,M.Tr.Opsla laksanakan Syukuran dan Tumpengan di Kesatrian Marinir, Soetedi Senaputra, Karangpilang, Surabaya, Kamis (10/09/2020).
Acara yang diikuti oleh seluruh prajurit Yonkomlek 2 Mar yang dipimpin langsung oleh Danyonkomlek 2 Mar dan didampingi para Perwira Staf dijajarannya secara khitmat ini berjalan dengan lancar dan penuh dengan semangat.
Selama 75 tahun TNI Angkatan Laut telah menunjukan jati dirinya sebagai komponen pertahanan negara yang tangguh ditengah perubahan lingkungan strategis yang kian dinamis. Ancaman tradisional dan non tradisional pada lingkup nasional dan regional menuntut perhatian terus-menerus dan tindakan mitigasi yang tepat. Selama ini pula, TNI Angkatan Laut telah secara aktif terlibat dalam menjamin kepentingan Maritim Indonesia, terutama pada pelaksanaan tugas sesuai Amanat Undang-undang.
Mewujudkan sebuah kekuatan Angkatan Laut yang profesional dan modern, tentunya dimulai dari bidang perencanaan pembangunan kekuatan modernisasi alutsista yang ditujukan untuk mencapai kesiapan tempur telah didata dalam perencanaan strategis Angkatan Laut 5 tahun kedepan dalam rangka kekuatan Angkatan Laut yang selalu siap dioperasionalkan atau dikenal dengan Operational Ready Force.
(Ruci Raswa Ruwita)