Yonzeni 2 Marinir Tes Kesegaran Jasmani Bagi Prajurit UKP

Surabaya, PW: Batalyon Zeni 2 Marinir ( Yonzeni 2 Mar) melaksanakan tes kesegaran jasmani bagi anggota yang diusulkan kenaikan pangkat ( UKP ) Periode 01 April 2021 bertempat di lapangan Apel Kesatrian Marinir Soetedi Senaputra, Karangpilang. Surabaya. Selasa ( 08/09/2020 ).

Sebanyak 50 personel  Bintara dan  Tamtama melaksanakan tes Kesegaran Jasmani sebagai salah satu syarat untuk naik pangkat satu tingkat lebih lebih tinggi dari pangkat semula. Sebelum pelaksanaan Kesegaran Jasmani seluruh peserta diwajibkan melaksanakan cek kesehatan untuk mengetahui tekanan darah dan detak jantungnya agar dapat diketahui kondisi fisik dan kesehatannya sehingga pada saat pelaksanaan tes kesegaran jasmani tidak terjadi hal hal yg tidak diinginkan.

Ada beberapa tahapan yang harus dilaksanakan dalam tes kesegaran jasmani diantaranya Baterai A yaitu lari selama 12 menit, Baterai B yang terdiri Pull Up , Sit Up masing masing dilaksanakan selama 1 menit dan Shuttle run sebanyak 3 putaran. Penilaian diambil berdasarkan banyaknya jumlah pelaksanaan dan kecepatan sesuai dengan kategori umur yang telah ditetapkan.

Letkol  Marinir I Nyoman Polih IP, M. Tr. Opsla selaku Danyon zeni 2 Mar menekankan saat pelaksanaan tes kesegaran jasmani agar mengutamakan keselamatan personil dan tidak lupa untuk selalu melaksanakan protokol kesehatan mengingat masa pandemi Covid-19 belum berakhir. “Sampai saat ini yang terindikasi positif Virus Covid-19 semakin meningkat, jangan sampai karena kita abai dengan protokol kesehatan  sehingga akan menimbulkan Cluster baru penularan Covid-19 di kesatrian kita ini.” pungkasnya.

Related posts