Danyon Howitzer 1 Marinir Laksanakan Exit Briefing Secara Virtual

Jakarta, PW: Satu hari menjelang serah terima jabatan (Sertijab) Komandan Batalyon Howitzer 1 Marinir (Danyonhow 1 Mar) Letkol Marinir Bastian Setya Laksana Putra, S.E., melaksanakan Exit Briefing kepada seluruh prajurit Batalyon Howitzer 1 Marinir (Yonhow 1 Mar) melalui Video Conference (Vicon) bertempat di Ruang Rapat Yonhow 1 Mar Kesatrian Marinir Hartono Cilandak Jakarta Selatan, Rabu (02/09/2020).

Jabatan Komandan Batalyon Howitzer 1 Marinir akan diserahterimakan dari Letkol Marinir Bastian Setya Laksana Putra, S.E., kepada Mayor Marinir Andi Nurmawan, M.Tr.Opsla., yang sebelumnya menjabat sebagai Perwira Sraf Personel (Paspers) Menart 3 Sorong, selanjutnya Letkol Marinir Bastian Setya Laksana Putra, S.E., akan menempati jabatan baru sebagai Perwira Staf Personel (Paspers) Lanmar Sorong.

Exit briefing yang dilaksanakan melalui Video Conference ini dikarenakan situasi Pandemi Covid-19 saat ini masih belum kunjung usai akan tetapi tidak menutup silaturahmi antara Komandan dan prajurit Yon Howitzer 1 Marinir.

Kegiatan Exit briefing ini bertujuan untuk menyampaikan ucapan terimakasih Komandan Batalyon Howitzer 1 Marinir kepada seluruh prajurit ‘Sapu Jagad’ karena telah mendukung tugas Danyonhow 1 Marinir selama ini, sekaligus sebagai ajang berpamitan kepada seluruh prajurit Yon Howitzer 1 Marinir.

“Saya ucapkan terimakasih yang sebanyak-banyaknya dan sebesar-besarnya kepada seluruh prajurit ‘Sapu Jagad’ beserta keluarga yang telah bersama- sama saya baik suka maupun duka selama kurang lebih saya menjabat 22 bulan menjadi Komandan Batalyon, pastinya saya dan istri ada salah, sebagai manusia biasa kami pasti mempunyai kesalahan oleh karenanya kami mohon pamit dan undur diri dari Batalyon yang sangat membanggakan ini,” ujar Danyonhow 1 Mar.

Lebih lanjut Danyonhow 1 Mar berpesan kepada seluruh prajurit dimanapun berada dan bertugas tetaplah menjadi yang terbaik jadilah kalian emas dari tumpukan-tumpukan jerami yang sangat banyak, “Saya yakin dan percaya kedepannya Batalyon Howitzer 1 Marinir akan lebih membanggakan dan mengharumkan nama TNI Angkatan Laut dan Korps Marinir,” tegas Danyonhow 1 Mar.

Related posts