Danramil 1003-06 Angkinang Laksanakan Interaksi Langsung Dengan Aparat Desa Amparaya

Kandangan-PW:Danramil 1003-06 Simpur Kapten Inf. Abdi Brawijaya di dampingi babinsa setempat serda salman melaksanakan kegiatan rutin, yang merupakan salah satu bagian tugas pokoknya yaitu melaksanakan interaksi secara langsung dengan aparat Desa dan masyarakat.

kegiatan ini merupakan kegiatan rutinitas aparat kewilayahan, guna meningkatkan hubungan harmonisasi antara aparat teritorial terhadap aparat desa, agar terjalin hubungan yang baik dengan cara pendekatan komsos yang sangat merekatkan hubungan antar sesama.

Oleh karena itu Ia melaksanakan anjangsana dan Komunikasi sosial ke Desa Amparaya Kecamatan Simpur Kabupaten HSS, Selasa(25/8).kemarin.

Mereka di terima langsung oleh kepala desa amparaya Bapak Sahuri dengan di dampingi oleh sarjana pendamping desa ibu Safa.

Di katakan oleh Danramil 1003-06 Simpur maksud dan tujuan kegiatan ini yaitu ikut serta membantu pendataan Rencana kegiatan rehabilitasi rumah tidak layak huni di desa amparaya.

“Selain untuk mempererat jalinan tali silaturahmi juga untuk membantu melaksanakan pendataan tentang rencana kegiatan rehabilitasi rumah tidak layak huni(RTLH) di desa Amparaya,”Ucap Danramil.

“Di samping itu juga untuk memberikan motivasi kepada aparat desa amparaya agar senantiasa mengingatkan kepada masyarakat agar selalu mematuhi protokol kesehatan pencegahan penyebaran Covid19, Guna memutus mata rantai dan menekan angka penyebaran virus corona,”Jelasnya.(Mk-95).

Related posts