Prajurit Yonkapa 2 Mar Mengikuti Peringatan HUT RI Ke 57 Secara Virtual

Surabaya, PW: Keluarga besar Batalyon Kapa 2 Mar memperingati upacara Hari Ulang Tahun (HUT) ke 57 kemerdekaan Republik Indonesia secara Virtual di ruang rekreasi Yonkapa 2 Mar, Ujung, Surabaya.Senin (17/08/2020)

Kegiatan peringatan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ke 57 kali ini berbeda dengan pelaksanaan pada tahun-tahun sebelumnya, dimana pelaksanaan pada tahun ini masih dalam situasi wabah Covid-19, sehingga pelaksanaan upacara dilaksanakan secara Virtual di televisi, untuk mengurangi dampak virus Covid-19.

Namun pada pelaksaanaanya tidak mengurangi rasa khidmat dimana pada saat mengikuti acara pembacaan detik-detik proklamasi dan upacara penaikan bendera Sang Saka Merah Putih tetap mengambil sikap berdiri dan memberi penghormatan seperti upacara yang dilaksanakan di Istana Negara.

Danyon Kapa 2 Mar Letkol Mar Jaka Sulistiana Putra, M .Tr. Opsla menyampaikan pesan ” Ambil hikmah semangat dan kegigihan para pejuang pendahulu kita dimana mereka rela mengorbankan jiwa raga untuk merebut kemerdekaan dari tangan penjajah, sebagai generasi penerus kita wajib menjaga dan meneruskan cita-cita perjuangan mereka untuk keutuhan dan kemakmuran bangsa Indonesia, pungkasnya.

Dan dalam kegiatan tersebut tetap melaksanakan prosedur protokol kesehatan dengan menjaga jarak aman perorangan dan memakai masker, sebagai wujud rasa syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa atas nikmat yang telah diberikan dilaksanakan potong tumpeng dan dilanjutkan ramah tamah.

Related posts