Upaya Preventif, Babinsa Kodim 1802/Sorong Silaturahmi Melaksanakan Kunjungan Kepada Petani Diwilayah Binaan

Sorong, PW: Dalam rangka menjalin hubungan yang harmonis serta upaya preventif, Babinsa Koramil 06/Beraur Kodim 1802/Sorong Serda Tongat melaksanakan kunjungan kepada warga binaan yang berprofesi dibidang pertanian, Kamis (06/08/2020).

Pada kesempatan kunjungan tersebut Babinsa Koramil 06/Beraur Kodim 1802/Sorong Serda Tongat menyambangi petani yang saat itu sedang panen tanaman wijen yang nantinya akan dijual ke pasar tradisional. Dalam kegiatannya, Babinsa memberikan pesan kamtibmas kepada petani yang ada dan menanyakan keluhan yang dirasakan oleh petani selama pandemic covid 19 ini.

Kegiatan kunjungan tersebut dilaksanakan sebagai upaya guna menciptakan dan meningkatkan situasi kamtibmas, dan agar tetap menjaga keamanan dan meningkatkan kesadaran serta partisipasi masyarakat terhadap kamtibmas diwilayah binaan agar tetap aman tertib dan kondusif,” tutur Babinsa

Lanjut Babinsa mengatakan masyarakat tingkat bawah yaitu petani yang mengolah lahannya, berupa hasil bumi dengan modal yang kecil dan sederhana, namun dapat melakukan hal-hal yang besar yaitu panen raya. Hal ini sangat diapresiasi dan berharap dapat menjadi contoh bagi petani lainnya.

Related posts