REGU PANDU TEMPUR YONIF 5 MARINIR TERIMA PENGENALAN HANDAK

(Surabaya) PW : Dalam rangka meningkatkan profesionalisme dan militansi prajurit, Regu Pandu Tempur (Rupanpur) Batalyon Infanteri 5 Marinir (Yonif 5 Marinir) menerima pengenalan bahan peledak  di Kesatrian Marinir Suroto II Ujung, Semampir, Surabaya. Jumat (19/06/2020).

Dalam kegiatan  tersebut para peserta menerima materi dengan metoda teori yang meliputi pengenalan berbagai bahan peledak.

Danyonif 5 Marinir Letkol Mar Supriyadi, M.Tr.Hanla mengatakan, latihan tersebut merupakan rangkaian kegiatan dalam rangka meningkatkan profesionalisme dan militansi Rupanpur Yonif 5 Mar. “Dengan diselengarakannya latihan ini dapat meningkatkan profesionalisme dan militansi Rupanpur Yonif 5 Marinir serta dapat medukung tugas-tugas Korps Marnir pada umumnya dan tugas Yonif 5 Marinir pada khususnya,” kata Danyonif 5 Mar.

Dalam kesempatan tersebut, Letkol Mar Supriyadi, M.Tr.Hanla mengharapkan kepada seluruh prajurit Yonif 5 Marinir khususnya prajurit Rupanpur agar tetap semangat dan solid serta menggunakan kesempatan latihan secara baik dengan memahami betul setiap tugas masing-masing saat melaksanakan latihan.

“Jaga faktor keamanan, baik personel maupun material, selain itu utamakan protokol pencegahan penyebaran covid-19 dengan melaksanakan physical distancing dan selalu menggunakan masker,” pungkasnya.

Related posts

Leave a Comment