TUBAN – PW: Perwira Tertua (Pater) Pusat Latihan Pertempuran Marinir (Puslatpurmar) 9 Animha Tuban Mayor Marinir Nanang Setiawan memimpin langsung patroli lahan aset BMN TNI AL/Korps Marinir di daerah latihan pertempuran Tuban, Jawa Timur. (19/6/2020).
Kegiatan patroli lahan di daerah latihan Puslatpurmar 9 Animha Tuban tersebut dipimpin oleh Pater Animha Tuban, beserta 15 anggota lainnya. Dalam pelaksanaan patroli ditemukan beberapa patok pembatas yang warnanya sudah mulai pudar dan langsung dilaksanakan pengecatan ulang sehingga patok batas tampak menjadi lebih jelas.
“Tujuan patroli lahan tersebut guna memastikan patok tetap berdiri sesuai posisinya sehingga memudahkan diketahui dengan jelas batas-batas aset tanah guna mencegah terjadinya sengketa tanah. Selaku Dan Trian kami melaksanakan fungsi dan tanggung jawab merawat, mengawasi dan mengamankan semua sarana dan prasarana aset tanah BMN TNI AL/Korps Marinir yang dipergunakan sebagai daerah latihan pertempuran Korps Marinir,” jelas Pater Puslatpurmar 9 Animha Tuban.
Puslatpurmar 9 Animha Tuban adalah salah satu Satuan Pelaksana (Satlak) Komando Latih Korps Marinir (Kolatmar) yang berada di Desa Bancar
Kecamatan Bancar Kabupaten Tuban Jawa Timur.