Bakti Religi Dalam Rangka Hari Bhayangkara Ke 74

Halsel, PW: Kapolsek Bacan Timur memperingati Hari Bhayangkara ke 74, bertajuk KAMTIBMAS KONDUSIF MASYARAKAT SEMAKIN PRODUKTIF” dengan melaksanakan bakti religi di Masjid Tarafanur Desa Babang Kecamatan Bacan Timur.

Kapolsek Ipda M Adnan Nijar SH, saat dikonfirmasi awak media PW.com pada Kamis (18/06/20), via Watshapp menyampaikan bahwa pada hari ini sekitar pukul 09.00 Wit telah dilaksanakan giat Bakti religi dalam rangka HARI BHAYANGKARA KE 74 oleh personil Polsek Bacan Timur Polres Halsel yang berada di Mesjid Tarafannur Desa Babang KecamatanBacan Timur, ucapnya.

Turut hadir Kapolsek Bacan Timur, Ipda M Adnan Nijar SH, Beserta Anggota, Bhabinkamtibmas Desa Babang, lBripka.Arif,Bhabinsa Desa Babang Sertu R.Taufik, Pengurus Mesjid Tarafannur serta Masyarakat Desa Babang Dusun Tabahsole.

Kegiatan dengan mengunakan unit Mobil patroli R4 Polsek, unit Mesin Potong Rumput, unit alat penyemprotan Cairan Disenfektan, 1 set alat kebersihan.

Lanjut Adnan, giat tersebut melibatkan Personil Polsek Bacan Timur, untuk melakukan giat bersih-bersih di seputaran lingkungan mesjid serta di dalam mesjid dan tidak lupa untuk melakukan penyemprotan Cairan disenfektan guna pencegahan dini penularan Covid 19,

Semoga dengan kegiatan ini, bisa menjadi ladang ibadah untuk kita serta mendekatkan silaturahmi antara Kepolisian dan masyarakat untuk menciptakan situasi kambtibmas yang aman, Pungkasnya Ipda M Adnan. (A)

Related posts

Leave a Comment